TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ratapan 4:3

Konteks
4:3 Serigalapun memberikan teteknya dan menyusui anak-anaknya, tetapi puteri bangsaku telah menjadi kejam seperti burung unta di padang pasir. c 

Ratapan 1:10

Konteks
1:10 Si lawan mengulurkan tangannya kepada segala harta bendanya; f  bahkan harus dilihatnya bagaimana bangsa-bangsa masuk ke dalam tempat kudusnya, g  padahal Engkau, ya TUHAN, telah melarang h  mereka untuk masuk jemaah-Mu.

Ratapan 3:39

Konteks
3:39 Mengapa orang hidup mengeluh? Biarlah setiap orang mengeluh tentang dosanya! l 

Ratapan 2:5

Konteks
2:5 Tuhan menjadi seperti seorang seteru 1 ; m  Ia menghancurkan Israel, meremukkan segala purinya, mempuingkan benteng-bentengnya, n  memperbanyak susah dan kesah o  pada puteri Yehuda. p 

Ratapan 5:4

Konteks
5:4 Air kami kami minum y  dengan membayar, kami mendapat kayu dengan bayaran. z 

Ratapan 2:9

Konteks
2:9 Terbenam gapura-gapuranya b  di dalam tanah; TUHAN menghancurkan dan meluluhkan palang-palang c  pintunya. Rajanya dan pemimpin-pemimpinnya berada di antara bangsa-bangsa asing. d  Tak ada petunjuk e  dari TUHAN, bahkan nabi-nabi f  tidak menerima lagi wahyu 2  g  dari pada-Nya.

Ratapan 1:6

Konteks
1:6 Lenyaplah dari puteri Sion t  segala kemuliaannya; pemimpin-pemimpinnya bagaikan rusa yang tidak menemukan padang rumput; mereka berjalan u  tanpa daya di depan yang mengejarnya.

Ratapan 1:8

Konteks
1:8 Yerusalem sangat berdosa, x  sehingga najis y  adanya; semua yang dahulu menghormatinya, sekarang menghinanya, karena melihat telanjangnya; z  dan dia sendiri berkeluh kesah, a  dan memalingkan mukanya.

Ratapan 1:16

Konteks
1:16 Karena inilah aku menangis, mataku mencucurkan air; z  karena jauh dari padaku penghibur a  yang dapat menyegarkan jiwaku; bingunglah anak-anakku, karena terlampau kuat b  si seteru."

Ratapan 1:20

Konteks
1:20 Ya, TUHAN, lihatlah, betapa besar ketakutanku, m  betapa gelisah n  jiwaku; hatiku terbolak-balik o  di dalam dadaku, karena sudah melampaui batas aku memberontak; p  di luar keturunanku dibinasakan oleh pedang, di dalam rumah oleh penyakit sampar. q 

Ratapan 4:12

Konteks
4:12 Tidak percaya raja-raja di bumi, pun seluruh penduduk dunia, bahwa lawan dan seteru dapat masuk ke dalam gapura-gapura Yerusalem. t 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:5]  1 Full Life : SEPERTI SEORANG SETERU.

Nas : Rat 2:5

Pernah mengenal Tuhan lalu berbalik dari Dia kepada kesenangan dosa menjadikan Allah musuh kita; Israel dan Yehuda melakukan demikian, dan akibatnya mereka amat menderita. Orang percaya tidak dapat meninggalkan Tuhan dan firman-Nya sambil berharap bahwa Allah tidak akan melakukan apa-apa. Akan tiba saatnya Allah akan mencurahkan murka-Nya atas semua orang yang tidak mau bertobat (bd. Rom 2:8-9; Wahy 2:16,22-23).

[2:9]  2 Full Life : TIDAK MENERIMA LAGI WAHYU

Nas : Rat 2:9

(versi Inggris NIV -- penglihatan). Allah tidak lagi berkomunikasi langsung dengan umat-Nya karena dosa telah menyebabkan Dia menarik semua nubuat dan penglihatan. Demikian pula, di bawah perjanjian baru, Roh Kudus mungkin berhenti memanifestasikan karunia-karunia dan kuasa-kuasa ajaib-Nya melalui orang percaya (bd. pasal 1Kor 12:1-14:40) karena dosa di antara para pemimpin dan umat Allah. Hukuman semacam ini menjadi tanda yang pasti bahwa umat Allah telah meninggalkan gaya hidup yang mencari lebih dahulu Kerajaan Allah dan kebenaran-Nya. Satu-satunya cara untuk mengatasi hal ini ialah berpaling dari semua kompromi dengan dosa, sungguh-sungguh mencari Allah, dan berdoa untuk pemulihan perkenan-Nya dan kuasa kerajaan-Nya

(lihat art. KARUNIA ROHANI BAGI ORANG PERCAYA).



TIP #27: Arahkan mouse pada tautan ayat untuk menampilkan teks ayat dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA