TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ratapan 3:15

Konteks
3:15 Ia mengenyangkan aku dengan kepahitan, memberi aku minum ipuh. j 

Ratapan 3:18

Konteks
3:18 Sangkaku: hilang lenyaplah kemasyhuranku dan harapanku kepada TUHAN. m 

Ratapan 3:38

Konteks
3:38 Bukankah dari mulut Yang Mahatinggi keluar k  apa yang buruk dan apa yang baik?

Ratapan 5:18

Konteks
5:18 karena bukit Sion u  yang tandus, v  di mana anjing-anjing hutan berkeliaran.

Ratapan 2:14

Konteks
2:14 Nabi-nabimu melihat bagimu penglihatan yang dusta z  dan hampa. Mereka tidak menyatakan kesalahanmu 1 , guna memulihkan a  engkau kembali. Mereka mengeluarkan bagimu ramalan-ramalan yang dusta dan menyesatkan. b 

Ratapan 1:6

Konteks
1:6 Lenyaplah dari puteri Sion t  segala kemuliaannya; pemimpin-pemimpinnya bagaikan rusa yang tidak menemukan padang rumput; mereka berjalan u  tanpa daya di depan yang mengejarnya.

Ratapan 1:11

Konteks
1:11 Berkeluh kesah i  seluruh penduduknya, sedang mereka mencari roti; j  harta benda mereka berikan ganti makanan, untuk menyambung hidupnya. "Lihatlah, ya TUHAN, pandanglah, betapa hina aku ini!

Ratapan 1:16

Konteks
1:16 Karena inilah aku menangis, mataku mencucurkan air; z  karena jauh dari padaku penghibur a  yang dapat menyegarkan jiwaku; bingunglah anak-anakku, karena terlampau kuat b  si seteru."

Ratapan 2:5

Konteks
2:5 Tuhan menjadi seperti seorang seteru 2 ; m  Ia menghancurkan Israel, meremukkan segala purinya, mempuingkan benteng-bentengnya, n  memperbanyak susah dan kesah o  pada puteri Yehuda. p 

Ratapan 1:7

Konteks
1:7 Terkenanglah Yerusalem, pada hari-hari sengsara dan penderitaannya, akan segala harta benda yang dimilikinya dahulu kala; tatkala penduduknya jatuh ke tangan lawan, dan tak ada penolong baginya 3 , v  para lawan memandangnya, dan tertawa w  karena keruntuhannya.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:14]  1 Full Life : TIDAK MENYATAKAN KESALAHANMU.

Nas : Rat 2:14

Salah satu ciri seorang nabi palsu ialah bahwa perkataan dan penglihatannya tidak menyingkapkan dosa yang dilakukan bangsa itu

(lihat art. NABI DI DALAM PERJANJIAN LAMA).

Orang-orang dalam gereja yang tidak menegur dosa, dan dengan demikian menyalurkan karya Roh Kudus yang menginsyafkan (Yoh 16:8-11), membuktikan bahwa mereka adalah pendeta palsu; sebaliknya, orang yang hidup kudus dan dengan sungguh-sungguh mengecam keduniawian dan dosa di antara jemaat sebagaimana yang dilakukan Kristus (lih. pasal Wahy 2:1-3:22), membuktikan bahwa mereka adalah hamba yang setia kepada Tuhan.

[2:5]  2 Full Life : SEPERTI SEORANG SETERU.

Nas : Rat 2:5

Pernah mengenal Tuhan lalu berbalik dari Dia kepada kesenangan dosa menjadikan Allah musuh kita; Israel dan Yehuda melakukan demikian, dan akibatnya mereka amat menderita. Orang percaya tidak dapat meninggalkan Tuhan dan firman-Nya sambil berharap bahwa Allah tidak akan melakukan apa-apa. Akan tiba saatnya Allah akan mencurahkan murka-Nya atas semua orang yang tidak mau bertobat (bd. Rom 2:8-9; Wahy 2:16,22-23).

[1:7]  3 Full Life : TAK ADA PENOLONG BAGINYA.

Nas : Rat 1:7

Mereka yang mengikuti jalannya sendiri dan mengabaikan Roh Kudus yang menginsyafkan hati mereka mungkin menemukan pada saat keperluan mereka bahwa tidak ada yang menolong mereka. Seorang dapat mencapai tingkat pemberontakan terhadap Allah ketika Ia akan menentukan malapetaka dan bukan berkat untuk mereka; akibat mengerikan seperti itu hanya dapat dielakkan dengan memelihara takut yang kudus akan Allah dan hukuman-Nya.



TIP #13: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA