Bilangan 13:27
Konteks13:27 Mereka menceritakan kepadanya: "Kami sudah masuk ke negeri, ke mana kausuruh kami, dan memang negeri itu berlimpah-limpah susu dan madunya, m dan inilah hasilnya. n
Bilangan 14:7-8
Konteks14:7 dan berkata kepada segenap umat Israel: "Negeri yang kami lalui untuk diintai itu adalah luar biasa baiknya. t 14:8 Jika TUHAN berkenan kepada kita, u maka Ia akan membawa kita masuk ke negeri itu dan akan memberikannya kepada kita, v suatu negeri yang berlimpah-limpah susu dan madunya. w
Ulangan 6:10-11
Konteks6:10 Maka apabila TUHAN, Allahmu, telah membawa engkau masuk ke negeri yang dijanjikan-Nya dengan sumpah kepada nenek moyangmu, yakni Abraham, Ishak dan Yakub, untuk memberikannya kepadamu--kota-kota yang besar dan baik, yang tidak kaudirikan; g 6:11 rumah-rumah, penuh berisi berbagai-bagai barang baik, yang tidak kauisi; sumur-sumur yang tidak kaugali; h kebun-kebun anggur dan kebun-kebun zaitun, yang tidak kautanami--dan apabila engkau sudah makan dan menjadi kenyang, i
Ulangan 6:18
Konteks6:18 haruslah engkau melakukan apa yang benar dan baik di mata s TUHAN, supaya baik keadaanmu t dan engkau memasuki dan menduduki negeri yang baik, yang dijanjikan TUHAN dengan sumpah kepada nenek moyangmu,
Ulangan 8:7-9
Konteks8:7 Sebab TUHAN, Allahmu, membawa engkau masuk ke dalam negeri yang baik, h suatu negeri dengan sungai, mata air dan danau 1 , yang keluar dari lembah-lembah dan gunung-gunung; i 8:8 suatu negeri dengan gandum dan jelainya, j dengan pohon anggur, k pohon ara l dan pohon delimanya; suatu negeri dengan pohon zaitun dan madunya; m 8:9 suatu negeri, di mana engkau akan makan roti n dengan tidak usah berhemat, di mana engkau tidak akan kekurangan apapun; o suatu negeri, yang batunya mengandung besi dan dari gunungnya p akan kaugali tembaga.
Ulangan 11:11-12
Konteks11:11 Tetapi negeri, ke mana kamu pergi untuk mendudukinya, ialah negeri yang bergunung-gunung dan berlembah-lembah, y yang mendapat air sebanyak hujan yang turun dari langit; z 11:12 suatu negeri yang dipelihara oleh TUHAN, Allahmu: mata a TUHAN, Allahmu, tetap mengawasinya dari awal sampai akhir tahun.
Nehemia 9:25
Konteks9:25 Mereka merebut kota-kota yang berkubu dan tanah u yang subur. Mereka merampas rumah-rumah yang penuh berisi berbagai-bagai barang baik, v tempat-tempat air pahatan, kebun-kebun anggur dan kebun-kebun zaitun dan pohon-pohon buah-buahan dalam jumlah yang sangat banyak. Mereka makan dan menjadi kenyang dan gemuk. w Mereka hidup mewah karena kebaikan-Mu x yang besar.
Yehezkiel 20:6
Konteks20:6 Pada hari itu Aku bersumpah z kepada mereka untuk membawa mereka dari tanah Mesir ke tanah yang Kupilih baginya, negeri yang berlimpah-limpah susu dan madunya, a tanah yang permai b di antara semua negeri.


[8:7] 1 Full Life : NEGERI DENGAN SUNGAI, MATA AIR, DAN DANAU.
Nas : Ul 8:7
Pada saat Israel memasuki Kanaan, di negeri itu terdapat banyak sungai, mata air, dan danau. Musibah kekeringan yang diderita Israel pada zaman Elia merupakan hukuman Allah (1Raj 17:1-18:46). Bahkan sekarang ini Allah dapat menggunakan bencana kekeringan untuk merendahkan hati umat-Nya dan menjatuhkan hukuman atas orang berdosa (ayat Ul 8:19-20; lih. Ul 11:17).