TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Nehemia 8:16

Konteks
8:16 (8-17) Maka pergilah orang mengambil daun-daun itu, lalu membuat pondok-pondok, masing-masing di atas atap rumahnya, di pekarangan mereka, juga di pelataran-pelataran rumah Allah, di lapangan pintu gerbang Air w  dan di lapangan pintu gerbang Efraim. x 

Nehemia 8:3

Konteks
8:3 (8-4) Ia membacakan beberapa bagian dari pada kitab itu di halaman di depan pintu gerbang Air k  dari pagi sampai tengah hari di hadapan laki-laki dan perempuan dan semua orang yang dapat mengerti. Dengan penuh perhatian seluruh umat mendengarkan 1  pembacaan kitab Taurat itu.

Nehemia 8:1

Konteks
8:1 (8-2) maka serentak berkumpullah seluruh rakyat 2  di halaman di depan pintu gerbang Air. g  Mereka meminta kepada Ezra, ahli kitab itu, supaya ia membawa kitab Taurat Musa, h  yakni kitab hukum yang diberikan TUHAN kepada Israel.

Nehemia 4:13

Konteks
4:13 maka aku tempatkan rakyat menurut kaum keluarganya dengan pedang, tombak dan panah di bagian-bagian yang paling rendah dari tempat itu, di belakang tembok, di tempat-tempat yang terbuka.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[8:3]  1 Full Life : DENGAN PENUH PERHATIAN ... MENDENGARKAN.

Nas : Neh 8:4

Kebangunan rohani itu dimulai oleh suatu tindakan berpaling dengan sungguh-sungguh kepada Firman Allah dan suatu usaha yang tekun untuk memahami artinya (ayat Neh 8:8). Selama tujuh hari, enam jam sehari, Ezra membacakan kitab Taurat (ayat Neh 8:3,18). Salah satu bukti terbesar terjadinya suatu kebangunan sejati di antara umat Allah ialah keinginan yang sangat untuk mendengar dan membaca Firman Allah.

[8:1]  2 Full Life : BERKUMPULLAH SELURUH RAKYAT.

Nas : Neh 8:2

Pasal Neh 8:1-10:39 menguraikan salah satu kebangunan rohani terbesar dalam PL dan melukiskan beberapa prinsip mendasar bagi pembaharuan dan kebangunan rohani. Pembaharuan dan kebangunan rohani hanya datang dari Allah disampaikan melalui Firman Allah (ayat Neh 8:1-8), doa (ayat Neh 8:6), pengakuan dosa (pasal Neh 9:1-38), hati yang hancur dan menyesal (ayat Neh 8:9), berbalik dari hidup yang berdosa dan perilaku masyarakat kontemporer (Neh 9:2), dan penyerahan yang diperbaharui untuk melaksanakan kehendak Allah dan menjadikan Firman Allah pedoman hidup yang penuh rasa syukur (Neh 10:29).



TIP #18: Centang "Hanya dalam TB" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab hanya dalam versi TB [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA