FAYH NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Markus 6:45-56

Konteks
6:45 Setelah itu Yesus menyuruh murid-murid-Nya agar segera kembali ke perahu dan menyeberang danau menuju ke Betsaida. Ia sendiri akan menyusul kemudian, karena Ia akan menyuruh orang banyak itu pulang.
Yesus berjalan di atas air
6:46 Setelah mereka pulang, Ia naik ke bukit untuk berdoa. 6:47 Pada malam itu ketika para murid berada di tengah-tengah danau, dan Yesus seorang diri di darat, 6:48 Ia melihat mereka sedang mendayung dengan susah payah melawan angin dan gelombang. Kira-kira pukul tiga pagi Ia berjalan di atas air mendekati mereka. Ia akan melewati mereka; 6:49 tetapi, ketika mereka melihat Dia berjalan di samping perahu, mereka semua menjerit ketakutan, karena menyangka Dia hantu. Tetapi segera Ia berkata kepada mereka, "Tenanglah! Ini Aku. Jangan takut!" 6:50 (6-49) 6:51 Kemudian Ia naik ke perahu dan angin pun berhenti bertiup. Mereka duduk termangu-mangu! 6:52 Sekalipun mereka telah melihat mujizat pada petang sebelumnya, mereka masih belum menyadari siapakah sebenarnya Yesus, sebab mereka tidak mau percaya! 6:53 Ketika mereka sampai di Genesaret di seberang danau, mereka berlabuh dan turun ke darat. Orang-orang yang berdiri di tempat itu segera mengenali Dia. 6:54 (6-53) 6:55 Mereka berlari-lari ke seluruh daerah itu menyebarkan berita kedatangan-Nya. Banyak sekali orang membawa orang-orang sakit kepada-Nya di atas tikar dan usungan. 6:56 Ke mana pun Ia pergi -- ke kampung-kampung, kota-kota, dan daerah-daerah pedesaan -- mereka membaringkan orang-orang sakit di pasar dan di jalan, dan memohon supaya orang-orang sakit itu dibolehkan menjamah Dia, sekalipun hanya pinggir jubah-Nya saja. Semua orang yang menjamah-Nya menjadi sembuh.


TIP #03: Coba gunakan operator (AND, OR, NOT, ALL, ANY) untuk menyaring pencarian Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.02 detik
dipersembahkan oleh YLSA