Mazmur 37:11
Konteks37:11 Namun, orang-orang rendah hati akan mewarisi negeri, dan bergembira karena kesejahteraan yang melimpah.
Mazmur 37:22
Konteks37:22 Sebab, mereka yang diberkati oleh-Nya akan mewarisi negeri, tetapi mereka yang dikutuk oleh-Nya akan dilenyapkan.
Yesaya 49:8
KonteksHari Keselamatan
49:8 Beginilah perkataan TUHAN, “Pada waktu perkenanan, Aku telah menjawabmu. Pada hari penyelamatan, Aku telah menolongmu. Aku akan menjagamu dan memberikanmu sebagai perjanjian bagi umat manusia, untuk memulihkan negeri ini dan membuat mereka mewarisi milik pusaka yang sunyi sepi.





