TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Matius 8:10

Konteks
8:10 Setelah Yesus mendengar hal itu, heranlah Ia dan berkata kepada mereka yang mengikuti-Nya: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya iman s  sebesar ini 1  tidak pernah Aku jumpai pada seorangpun di antara orang Israel.

Matius 19:21

Konteks
19:21 Kata Yesus kepadanya: "Jikalau engkau hendak sempurna, k  pergilah, juallah segala milikmu 2  dan berikanlah itu kepada orang-orang miskin, l  maka engkau akan beroleh harta di sorga, m  kemudian datanglah ke mari dan ikutlah Aku."

Matius 27:54

Konteks
27:54 Kepala pasukan dan prajurit-prajuritnya yang menjaga f  Yesus menjadi sangat takut ketika mereka melihat gempa bumi dan apa yang telah terjadi, lalu berkata: "Sungguh, Ia ini adalah Anak Allah. g "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[8:10]  1 Full Life : IMAN SEBESAR INI.

Nas : Mat 8:10

Iman perwira Romawi itu melampaui iman yang dilihat Yesus di kalangan orang Yahudi karena memadukan keprihatinan penuh kasih sayang terhadap orang lain dengan kepercayaan yang besar pada Kristus. Kisah ini, bersama dengan penerapan terhadap orang Yahudi yang kurang percaya akan Kristus sendiri (ayat Mat 8:11-12), mengingatkan kita bahwa kita mungkin tidak diikutsertakan dari apa yang sedang dilakukan Allah karena menganut tradisi manusia atau karena tidak percaya akan kuasa Kerajaan Allah.

[19:21]  2 Full Life : PERGILAH, JUALLAH SEGALA MILIKMU.

Nas : Mat 19:21

Yesus menguji pemuda yang kaya itu pada titik terlemah dalam dirinya, yaitu kekayaannya. Ia tidak bersedia untuk mengutamakan Kristus lebih daripada hartanya. Apakah pernyataan Kristus berarti bahwa semua orang Kristen harus menjual semua miliknya? Tidak, karena kita juga harus memenuhi kebutuhan keluarga kita dan orang lain. Sekalipun demikian, kita harus bersedia untuk menyerahkan apa saja yang diminta oleh Kristus.



TIP #30: Klik ikon pada popup untuk memperkecil ukuran huruf, ikon pada popup untuk memperbesar ukuran huruf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA