Matius 24:9-14
Konteks24:9 Kemudian, mereka akan menyerahkan kamu kepada penganiayaan, dan akan membunuhmu, dan kamu akan dibenci oleh seluruh bangsa karena nama-Ku. 24:10 Pada waktu itu, banyak yang akan tersandung, dan akan saling menyerahkan, dan membenci satu sama lain. 24:11 Banyak nabi palsu akan muncul dan menyesatkan banyak orang. 24:12 Sebab, pelanggaran semakin bertambah, kasih kebanyakan orang akan menjadi dingin. 24:13 Akan tetapi, orang yang bertahan sampai akhir akan diselamatkan. 24:14 Dan, Injil Kerajaan ini akan diberitakan ke seluruh dunia sebagai kesaksian bagi semua bangsa, dan kemudian kesudahannya akan datang.”





