TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Maleakhi 1:4

Konteks
1:4 Apabila Edom i  berkata: "Kami telah hancur, tetapi kami akan membangun kembali j  reruntuhan itu," maka beginilah firman TUHAN semesta alam: "Mereka boleh membangun, tetapi Aku akan merobohkannya; k  dan orang akan menyebutkannya daerah kefasikan dan bangsa yang kepadanya TUHAN l  murka sampai selama-lamanya."

Maleakhi 1:10

Konteks
1:10 Sekiranya ada di antara kamu yang mau menutup pintu, b  supaya jangan kamu menyalakan api di mezbah-Ku dengan percuma. Aku tidak suka c  kepada kamu, firman TUHAN semesta alam, dan Aku tidak berkenan menerima d  persembahan e  dari tanganmu.

Maleakhi 3:10

Konteks
3:10 Bawalah seluruh persembahan persepuluhan g  itu ke dalam rumah perbendaharaan, h  supaya ada persediaan makanan di rumah-Ku dan ujilah Aku, firman TUHAN semesta alam, apakah Aku tidak membukakan bagimu tingkap-tingkap i  langit dan mencurahkan j  berkat k  kepadamu 1  sampai berkelimpahan. l 

Maleakhi 3:16

Konteks
3:16 Beginilah berbicara satu sama lain orang-orang yang takut akan TUHAN 2 : "TUHAN memperhatikan dan mendengarnya; a  sebuah kitab b  peringatan ditulis di hadapan-Nya bagi orang-orang yang takut c  akan TUHAN dan bagi orang-orang yang menghormati nama-Nya."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:10]  1 Full Life : MENCURAHKAN BERKAT KEPADAMU.

Nas : Mal 3:10

Jikalau umat itu akan bertobat, kembali kepada Allah, dan sebagai tanda pertobatan, mulai mendukung pekerjaan Allah dan hamba-hamba-Nya dengan persepuluhan dan persembahan mereka, Allah akan memberkati mereka dengan kelimpahan. Allah mengharapkan umat-Nya menunjukkan kasih dan pengabdian mereka kepada-Nya dan pekerjaan-Nya dengan memberikan persepuluhan dan persembahan untuk memperluas kerajaan-Nya

(lihat art. PERSEPULUHAN DAN PERSEMBAHAN).

Berkat-berkat yang menyertai kesetiaan dalam memberi dari uang kita akan dinikmati saat ini dan juga dalam kehidupan di akhirat.

[3:16]  2 Full Life : ORANG-ORANG YANG TAKUT AKAN TUHAN.

Nas : Mal 3:16

Bertentangan dengan mayoritas, masih ada beberapa orang yang menghormati Allah.

  1. 1) Tuhan berjanji untuk memelihara suatu catatan permanen di sorga dari orang-orang yang menghormati dan takut akan Dia dengan hidup setia di hadapan-Nya; mereka tidak akan dilupakan.
  2. 2) Bagian ini meyakinkan kita bahwa Allah memperhatikan dan mencatat kesetiaan dan kasih kita kepada-Nya. Bila kita berdiri di hadapan-Nya di sorga, Ia akan mengingat ketekunan pengabdian kita dan berlaku terhadap kita sesuai dengan pengabdian itu.



TIP #28: Arahkan mouse pada tautan catatan yang terdapat pada teks alkitab untuk melihat catatan ayat tersebut dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA