TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Lukas 2:36

Konteks
2:36 Lagipula di situ ada Hana, seorang nabi perempuan, t  anak Fanuel dari suku Asyer. Ia sudah sangat lanjut umurnya. Sesudah kawin ia hidup tujuh tahun lamanya bersama suaminya,

Lukas 7:39

Konteks
7:39 Ketika orang Farisi yang mengundang Yesus melihat hal itu, ia berkata dalam hatinya: "Jika Ia ini nabi, r  tentu Ia tahu, siapakah dan orang apakah perempuan yang menjamah-Nya ini; tentu Ia tahu, bahwa perempuan itu adalah seorang berdosa."

Lukas 8:2

Konteks
8:2 dan juga beberapa orang perempuan yang telah disembuhkan dari roh-roh jahat atau berbagai penyakit, yaitu Maria yang disebut Magdalena, z  yang telah dibebaskan dari tujuh roh jahat,

Lukas 8:27

Konteks
8:27 Setelah Yesus naik ke darat, datanglah seorang laki-laki dari kota itu menemui Dia; orang itu dirasuki oleh setan-setan 2  dan sudah lama ia tidak berpakaian dan tidak tinggal dalam rumah, tetapi dalam pekuburan.

Lukas 8:35

Konteks
8:35 Dan keluarlah orang-orang untuk melihat apa yang telah terjadi. Mereka datang kepada Yesus dan mereka menjumpai orang yang telah ditinggalkan setan-setan itu duduk di kaki Yesus; t  ia telah berpakaian dan sudah waras. Maka takutlah mereka.

Lukas 8:37

Konteks
8:37 Lalu seluruh penduduk daerah Gerasa meminta kepada Yesus, supaya Ia meninggalkan mereka, v  sebab mereka sangat ketakutan. Maka naiklah Ia ke dalam perahu, lalu berlayar kembali.

Lukas 9:7

Konteks
Herodes dan Yesus
9:7 Herodes, p  raja wilayah, mendengar segala yang terjadi itu dan iapun merasa cemas, sebab ada orang yang mengatakan, bahwa Yohanes q  telah bangkit dari antara orang mati. r 

Lukas 13:16

Konteks
13:16 Bukankah perempuan ini, yang sudah delapan belas tahun diikat oleh Iblis 3 , e  harus dilepaskan dari ikatannya itu, karena ia adalah keturunan Abraham? f "

Lukas 19:22

Konteks
19:22 Katanya kepada orang itu: Hai hamba yang jahat, aku akan menghakimi engkau menurut perkataanmu k  sendiri. Engkau sudah tahu bahwa aku adalah orang yang keras, yang mengambil apa yang tidak pernah aku taruh dan menuai apa yang tidak aku tabur. l 

Lukas 20:19

Konteks
20:19 Lalu ahli-ahli Taurat dan imam-imam kepala berusaha menangkap Dia s  pada saat itu juga, sebab mereka tahu, bahwa merekalah yang dimaksudkan-Nya dengan perumpamaan itu, tetapi mereka takut kepada orang banyak. t 

Lukas 22:52

Konteks
22:52 Maka Yesus berkata kepada imam-imam kepala dan kepala-kepala pengawal Bait Allah e  serta tua-tua yang datang untuk menangkap Dia, kata-Nya: "Sangkamu Aku ini penyamun, maka kamu datang lengkap dengan pedang dan pentung?

Lukas 23:8

Konteks
Yesus di hadapan Herodes
23:8 4 Ketika Herodes melihat Yesus, ia sangat girang. Sebab sudah lama ia ingin melihat-Nya, c  karena ia sering mendengar tentang Dia, lagipula ia mengharapkan melihat bagaimana Yesus mengadakan suatu tanda.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:36]  1 Full Life : HANA ... BERIBADAH.

Nas : Luk 2:36-37

Hana adalah seorang nabi perempuan yang dengan tekun berharap akan kedatangan Kristus. Ia tetap menjanda selama bertahun-tahun, tidak pernah menikah lagi, sebaliknya mengabdikan dirinya kepada Tuhan, serta "berpuasa dan berdoa" siang dan malam. Alkitab mengajarkan bahwa status tak menikah dapat menjadi berkat yang lebih besar daripada menikah. Paulus menyatakan bahwa orang yang tidak menikah memiliki kesempatan yang lebih besar untuk memusatkan perhatian pada perkara Tuhan -- bagaimana dapat menyenangkan hati Tuhan dengan sepenuhnya menyerahkan diri kepada-Nya (lih. 1Kor 7:32-35).

[8:27]  2 Full Life : SEORANG ... DIRASUKI -SETAN-SETAN.

Nas : Luk 8:27-33

Hal dirasuk setan (atau berdiamnya setan-setan di dalam kepribadian seseorang) adalah salah satu cara yang dipakai oleh Iblis dan kerajaan kejahatan dalam pergumulannya menentang Kerajaan Allah. Untuk keterangan lebih lanjut mengenai pokok ini,

lihat art. KUASA ATAS IBLIS DAN SETAN-SETAN.

[13:16]  3 Full Life : PEREMPUAN INI ... DIIKAT OLEH IBLIS.

Nas : Luk 13:16

Ketika seseorang tidak lagi mendengar keluh kesah orang yang menderita, maka itu merupakan suatu dosa yang menjijikan dalam pandangan Yesus (ayat Luk 13:11-14). Yesus mengajar bahwa manusia dipenjarakan oleh dosa, sakit penyakit, dan kematian. Mereka mengalami kesusahan dan sangat memerlukan pertolongan (ayat Luk 13:11,16; Mat 4:23; Kis 26:18). Dewasa ini kita mudah sekali menjadi tidak peka terhadap kesengsaraan dan penderitaan dunia karena media hiburan gemar mempertunjukkan kedursilaan dan kekerasan demi kesenangan belaka. Murid yang sejati akan menjadi seperti Guru mereka; dapat melihat berbagai kesukaran hidup dan mendengar rintihan makhluk ciptaan (Luk 10:33-37; Rom 8:22;

lihat art. PEMELIHARAAN ORANG MISKIN DAN MELARAT).

[23:8]  4 Full Life : YESUS DI HADAPAN HERODES.

Nas : Luk 23:8-11

Inilah Herodes yang memenggal kepala Yohanes Pembaptis. Karena hati Herodes begitu keras, Yesus menolak untuk berbicara kepadanya. Dalam keadaan marah, Herodes dan orang-orangnya mengolok-olok pernyataan Yesus bahwa Ialah raja orang Yahudi.



TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA