TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kisah Para Rasul 2:2

Konteks
2:2 Tiba-tiba turunlah dari langit suatu bunyi seperti tiupan angin keras yang memenuhi seluruh rumah, di mana mereka duduk; v 

Kisah Para Rasul 2:24

Konteks
2:24 Tetapi Allah membangkitkan Dia v  dengan melepaskan Dia dari sengsara maut, karena tidak mungkin Ia tetap berada dalam kuasa maut itu. w 

Kisah Para Rasul 2:32

Konteks
2:32 Yesus inilah yang dibangkitkan f  Allah, dan tentang hal itu kami semua adalah saksi. g 

Kisah Para Rasul 4:11

Konteks
4:11 Yesus adalah batu yang dibuang oleh tukang-tukang bangunan--yaitu kamu sendiri--,namun ia telah menjadi batu penjuru. k 

Kisah Para Rasul 4:20

Konteks
4:20 Sebab tidak mungkin bagi kami untuk tidak berkata-kata 2  u  tentang apa yang telah kami lihat dan yang telah kami dengar. v "

Kisah Para Rasul 7:25

Konteks
7:25 Pada sangkanya saudara-saudaranya akan mengerti, bahwa Allah memakai dia untuk menyelamatkan mereka, tetapi mereka tidak mengerti.

Kisah Para Rasul 7:54

Konteks
Stefanus dibunuh -- Saulus hadir
7:54 Ketika anggota-anggota Mahkamah Agama itu mendengar semuanya itu, sangat tertusuk hati y  mereka. Maka mereka menyambutnya dengan gertakan gigi.

Kisah Para Rasul 8:28

Konteks
8:28 Sekarang orang itu sedang dalam perjalanan pulang dan duduk dalam keretanya sambil membaca kitab nabi Yesaya.

Kisah Para Rasul 8:38

Konteks
8:38 Lalu orang Etiopia itu menyuruh menghentikan kereta itu, dan keduanya turun ke dalam air, baik Filipus maupun sida-sida itu, dan Filipus membaptis dia.

Kisah Para Rasul 9:1

Konteks
Saulus bertobat
9:1 Sementara itu berkobar-kobar hati Saulus untuk mengancam dan membunuh murid-murid f  Tuhan. Ia menghadap Imam Besar,

Kisah Para Rasul 9:6

Konteks
9:6 Tetapi bangunlah dan pergilah ke dalam kota, di sana akan dikatakan kepadamu, apa yang harus kauperbuat. k "

Kisah Para Rasul 9:19

Konteks
9:19 Dan setelah ia makan, pulihlah kekuatannya.
Saulus dalam lingkungan saudara-saudara
(9-19b) Saulus tinggal beberapa hari bersama-sama dengan murid-murid c  di Damsyik. d 

Kisah Para Rasul 9:30

Konteks
9:30 Akan tetapi setelah hal itu diketahui oleh saudara-saudara s  anggota jemaat, mereka membawa dia ke Kaisarea t  dan dari situ membantu dia ke Tarsus. u 

Kisah Para Rasul 10:12

Konteks
10:12 Di dalamnya terdapat pelbagai jenis binatang berkaki empat, binatang menjalar dan burung.

Kisah Para Rasul 11:15

Konteks
11:15 Dan ketika aku mulai berbicara, turunlah f  Roh Kudus ke atas mereka, sama seperti dahulu g  ke atas kita 3 .

Kisah Para Rasul 12:21

Konteks
12:21 Dan pada suatu hari yang ditentukan, Herodes mengenakan pakaian kerajaan, lalu duduk di atas takhta dan berpidato kepada mereka.

Kisah Para Rasul 13:4

Konteks
Saulus dan Barnabas di pulau Siprus
13:4 Oleh karena disuruh Roh Kudus, e  Barnabas dan Saulus berangkat ke Seleukia, dan dari situ mereka berlayar ke Siprus. f 

Kisah Para Rasul 15:11

Konteks
15:11 Sebaliknya, kita percaya, bahwa oleh kasih karunia e  Tuhan Yesus 4  Kristus kita akan beroleh keselamatan sama seperti mereka juga."

Kisah Para Rasul 17:14

Konteks
17:14 Tetapi saudara-saudara y  menyuruh Paulus segera berangkat menuju ke pantai laut, tetapi Silas z  dan Timotius a  masih tinggal di Berea.

Kisah Para Rasul 19:15

Konteks
19:15 Tetapi roh jahat itu menjawab: "Yesus aku kenal, dan Paulus aku ketahui, tetapi kamu, siapakah kamu?"

Kisah Para Rasul 20:11

Konteks
20:11 Setelah kembali di ruang atas, Paulus memecah-mecahkan roti v  lalu makan; habis makan masih lama lagi ia berbicara, sampai fajar menyingsing. Kemudian ia berangkat.

Kisah Para Rasul 22:2

Konteks
22:2 Ketika orang banyak itu mendengar ia berbicara dalam bahasa Ibrani, z  makin tenanglah mereka. Ia berkata:

Kisah Para Rasul 24:4

Konteks
24:4 Akan tetapi supaya jangan terlalu banyak menghabiskan waktumu, aku minta, supaya engkau mendengarkan kami sebentar dengan kemurahan hatimu yang terkenal itu.

Kisah Para Rasul 24:26

Konteks
24:26 Sementara itu ia berharap, bahwa Paulus akan memberikan uang kepadanya. Karena itu ia sering memanggilnya untuk bercakap-cakap dengan dia.

Kisah Para Rasul 27:11

Konteks
27:11 Tetapi perwira itu lebih percaya kepada jurumudi dan nakhoda dari pada kepada perkataan Paulus.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:2]  1 Full Life : TIUPAN ANGIN KERAS ... DAN ... LIDAH-LIDAH SEPERTI NYALA API.

Nas : Kis 2:2-3

Penyataan-penyataan lahiriah ini mempertunjukkan bahwa Allah hadir dan bertindak dengan suatu cara yang luar biasa (bd. Kel 3:1-6; 1Raj 18:38-39). "Api" mungkin sekali melambangkan penyucian dan pemisahan orang-orang percaya kepada Allah bagi pekerjaan memuliakan Kristus (Yoh 16:13-14) dan bersaksi bagi Dia (Kis 1:8). Kedua penyataan ini mendahului baptisan dalam Roh dan tidak diulang lagi di Kisah Para Rasul.

[4:20]  2 Full Life : TIDAK MUNGKIN BAGI KAMI UNTUK TIDAK BERKATA-KATA.

Nas : Kis 4:20

Roh Kudus menciptakan di dalam para rasul suatu keinginan yang membara untuk memberitakan Injil. Sepanjang kitab ini, Roh Kudus mendorong orang-orang percaya untuk membawa Injil kepada orang lain (Kis 1:8; Kis 2:14-41; 3:12-26; 8:25,35; 9:15; 10:44-48; 13:1-4).

[11:15]  3 Full Life : TURUNLAH ROH KUDUS KE ATAS MEREKA SAMA SEPERTI DAHULU KE ATAS KITA.

Nas : Kis 11:15

Pencurahan Roh Kudus pada hari Pentakosta (Kis 2:4) merupakan pola penerimaan Roh Kudus selanjutnya. Baptisan dalam Roh akan ditentukan oleh perubahan yang tampak dalam individu, penyaluran sukacita, ucapan-ucapan yang diilhami Roh dan keberanian dalam bersaksi (Kis 2:4; Kis 4:31; 8:15-19; 10:45-47; 19:6). Jadi, ketika Petrus mengemukakan kepada para rasul dan saudara-saudara di Yerusalem bahwa Kornelius sekeluarga berkata-kata dalam bahasa roh pada saat Roh Kudus dicurahkan atas mereka (bd. Kis 10:45-46), mereka yakin bahwa Allah telah memberikan keselamatan kepada orang bukan Yahudi (ayat Kis 11:18). Baptisan dalam Roh jangan dianggap terjadi hari ini jika tidak disertai penyataan-penyataan yang tampak seperti bahasa roh; dalam kitab Kisah Para Rasul tidak pernah dianggap bahwa baptisan dalam Roh ini suatu pengalaman yang dapat diketahui dengan iman saja

(lihat cat. --> Kis 8:12;

lihat cat. --> Kis 8:16;

lihat cat. --> Kis 19:6;

[atau ref. Kis 8:12,16; 19:6]

lihat art. BERKATA-KATA DENGAN BAHASA ROH; dan

lihat art. KRITERIA UNTUK BAPTISAN DALAM ROH).

[15:11]  4 Full Life : OLEH KASIH KARUNIA TUHAN YESUS.

Nas : Kis 15:11

Persoalan yang penting dalam sidang di Yerusalem adalah apakah sunat serta ketaatan kepada hukum Taurat diperlukan untuk keselamatan. Para delegasi berkesimpulan bahwa orang-orang bukan Yahudi diselamatkan karena kasih karunia Tuhan Yesus yang mengampuni dosa mereka serta menjadikan mereka ciptaan baru

(lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA).

Kasih karunia datang kepada seseorang pada saat ia bertobat dan percaya pada Yesus Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat (Kis 2:38-39). Tanggapan ini terhadap kasih karunia Allah memungkinkan dia menerima kuasa untuk menjadi anak Allah (Yoh 1:12).



TIP #30: Klik ikon pada popup untuk memperkecil ukuran huruf, ikon pada popup untuk memperbesar ukuran huruf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA