TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Keluaran 8:12

Konteks
8:12 Lalu Musa dan Harun keluar meninggalkan Firaun, dan Musa berseru kepada TUHAN karena katak-katak, yang didatangkan-Nya kepada Firaun.

Keluaran 9:33

Konteks
9:33 Lalu keluarlah Musa dari kota itu meninggalkan Firaun, dikembangkannyalah tangannya kepada TUHAN, maka berhentilah guruh dan hujan es dan hujan tidak tercurah lagi ke bumi.

Keluaran 10:10

Konteks
10:10 Tetapi Firaun berkata kepada mereka: "TUHAN boleh menyertai kamu, jika aku membiarkan kamu pergi dengan anak-anakmu! Lihat, jahatlah maksudmu!

Keluaran 10:24

Konteks
10:24 Lalu Firaun memanggil Musa serta berkata: "Pergilah, w  beribadahlah kepada TUHAN, hanya kambing dombamu dan lembu sapimu harus ditinggalkan, x  juga anak-anakmu y  boleh turut beserta kamu."

Keluaran 18:18-19

Konteks
18:18 Engkau akan menjadi sangat lelah, baik engkau baik bangsa yang beserta engkau ini; sebab pekerjaan ini terlalu berat bagimu, takkan sanggup engkau melakukannya seorang diri i  saja. 18:19 Jadi sekarang dengarkanlah perkataanku, aku akan memberi nasihat kepadamu dan Allah akan menyertai engkau. j  Adapun engkau, wakililah bangsa itu di hadapan Allah dan kauhadapkanlah perkara-perkara k  mereka kepada Allah.

Keluaran 20:22

Konteks
Peraturan tentang kebaktian
20:22 Lalu berfirmanlah TUHAN kepada Musa: "Beginilah kaukatakan kepada orang Israel: Kamu sendiri telah menyaksikan, bahwa Aku berbicara dengan kamu dari langit. o 

Keluaran 22:16

Konteks
22:16 Apabila seseorang membujuk seorang anak perawan q  yang belum bertunangan, dan tidur dengan dia, maka haruslah ia mengambilnya menjadi isterinya dengan membayar mas kawin. r 

Keluaran 22:25

Konteks
22:25 Jika engkau meminjamkan uang 1  kepada salah seorang dari umat-Ku, orang yang miskin di antaramu, maka janganlah engkau berlaku sebagai seorang penagih hutang terhadap dia: janganlah kamu bebankan bunga uang c  kepadanya.

Keluaran 22:30

Konteks
22:30 Demikian juga harus kauperbuat dengan lembu sapimu dan dengan kambing dombamu: l  tujuh hari lamanya anak-anak binatang itu harus tinggal pada induknya, tetapi pada hari m  yang kedelapan haruslah kaupersembahkan binatang-binatang itu kepada-Ku.

Keluaran 23:5

Konteks
23:5 Apabila engkau melihat rebah keledai w  musuhmu karena berat bebannya, maka janganlah engkau enggan menolongnya. Haruslah engkau rela menolong dia dengan membongkar muatan keledainya.

Keluaran 33:9

Konteks
33:9 Apabila Musa masuk ke dalam kemah itu, turunlah tiang awan r  dan berhenti di pintu kemah dan berbicaralah s  TUHAN dengan Musa di sana.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[22:25]  1 Full Life : JIKA ENGKAU MEMINJAMKAN UANG.

Nas : Kel 22:25

Allah melarang minta bunga atas uang yang dipinjamkan kepada mereka yang kekurangan untuk menyediakan kebutuhan pokoknya (bd. Im 25:25,35,39,47). Allah ingin mencegah orang miskin diperas oleh golongan kaya. Akan tetapi, hukum ini tidak melarang peminjaman uang dengan bunga yang wajar kepada orang bukan Israel dengan tujuan komersial (bd. Ul 23:19-20; Hab 2:6; Mat 25:27; Luk 19:23).



TIP #23: Gunakan Studi Kamus dengan menggunakan indeks kata atau kotak pencarian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA