TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Keluaran 5:14

Konteks
5:14 Lalu pengerah-pengerah Firaun memukul y  mandur-mandur Israel, yang mereka angkat, sambil bertanya: "Mengapakah kamu pada hari ini tidak menyelesaikan jumlah batu bata yang harus kamu buat seperti kemarin?"

Keluaran 8:5

Konteks
8:5 Berfirmanlah TUHAN kepada Musa: "Katakanlah kepada Harun: Ulurkanlah tanganmu dengan tongkatmu z  ke atas sungai, ke atas selokan dan ke atas kolam, dan buatlah katak-katak a  bermunculan meliputi tanah Mesir."

Keluaran 8:17

Konteks
8:17 Lalu mereka berbuat demikian; Harun mengulurkan tangannya dengan tongkatnya dan memukulkannya ke debu tanah, maka nyamuk-nyamuk l  itu hinggap pada manusia dan pada binatang. Segala debu tanah menjadi nyamuk di seluruh tanah Mesir.

Keluaran 9:11

Konteks
9:11 sehingga ahli-ahli p  itu tidak dapat tetap berdiri di depan Musa, karena barah-barah itu; sebab ahli-ahli itupun juga kena barah sama seperti semua orang Mesir.

Keluaran 10:14

Konteks
10:14 Datanglah belalang meliputi seluruh tanah Mesir dan hinggap di seluruh daerah Mesir, sangat banyak; sebelum itu tidak pernah ada belalang l  yang demikian banyaknya dan sesudah itupun tidak akan terjadi lagi yang demikian.

Keluaran 14:8

Konteks
14:8 Demikianlah TUHAN mengeraskan hati u  Firaun, raja Mesir itu, sehingga ia mengejar orang Israel. Tetapi orang Israel berjalan terus dipimpin oleh tangan yang dinaikkan. v 

Keluaran 21:34

Konteks
21:34 maka pemilik sumur itu harus membayar ganti kerugian: ia harus mengganti harga binatang itu dengan uang kepada pemiliknya, tetapi binatang yang mati itu menjadi kepunyaannya.

Keluaran 22:3

Konteks
22:3 tetapi jika pembunuhan itu terjadi setelah matahari terbit, maka ia berhutang darah. Pencuri itu harus membayar ganti kerugian z  sepenuhnya; jika ia orang yang tak punya, ia harus dijual a  ganti apa yang dicurinya itu.

Keluaran 28:41

Konteks
28:41 Maka semuanya o  itu haruslah kaukenakan kepada abangmu Harun bersama-sama dengan anak-anaknya, kemudian engkau harus mengurapi, p  mentahbiskan dan menguduskan mereka, sehingga mereka dapat memegang jabatan imam q  bagi-Ku.

Keluaran 35:2

Konteks
35:2 Enam hari lamanya boleh dilakukan pekerjaan, tetapi pada hari yang ketujuh haruslah ada perhentian kudus bagimu, yakni sabat, i  hari perhentian penuh bagi TUHAN; setiap orang yang melakukan pekerjaan pada hari itu, haruslah dihukum mati. j 

Keluaran 39:6

Konteks
39:6 Dikerjakan merekalah permata krisopras, yakni dililit dengan ikat emas, diukirkan padanya nama para anak Israel, yang diukirkan seperti meterai.


TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA