TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Keluaran 2:19

Konteks
2:19 Jawab mereka: "Seorang Mesir menolong kami terhadap gembala-gembala, bahkan ia menimba air banyak-banyak untuk kami dan memberi minum kambing domba."

Keluaran 3:7

Konteks
3:7 Dan TUHAN berfirman: "Aku telah memperhatikan a  dengan sungguh kesengsaraan b  umat-Ku 1  di tanah Mesir, dan Aku telah mendengar seruan mereka yang disebabkan oleh pengerah-pengerah mereka, ya, Aku mengetahui c  penderitaan d  mereka.

Keluaran 4:10

Konteks
4:10 Lalu kata Musa kepada TUHAN: "Ah, Tuhan, aku ini tidak pandai bicara 2 , dahulupun tidak dan sejak Engkau berfirman kepada hamba-Mupun tidak, sebab aku berat mulut dan berat lidah. z "

Keluaran 18:11

Konteks
18:11 Sekarang aku tahu, bahwa TUHAN lebih besar 3  dari segala allah; y  sebab Ia telah menyelamatkan bangsa ini dari tangan orang Mesir, karena memang orang-orang ini telah bertindak angkuh z  terhadap mereka."

Keluaran 19:12

Konteks
19:12 Sebab itu haruslah engkau memasang batas a  bagi bangsa itu berkeliling sambil berkata: Jagalah baik-baik, jangan kamu mendaki gunung itu atau kena kepada kakinya, sebab siapapun yang kena kepada gunung itu, pastilah ia dihukum mati.

Keluaran 32:29

Konteks
32:29 Kemudian berkatalah Musa: "Baktikanlah dirimu mulai hari ini kepada TUHAN, masing-masing dengan membayarkan jiwa anaknya laki-laki dan saudaranya--yakni supaya kamu diberi berkat 4  pada hari ini."

Keluaran 34:19

Konteks
34:19 Segala apa yang lahir terdahulu f  dari kandungan, Akulah yang empunya, juga segala ternakmu yang jantan, anak yang lahir terdahulu dari lembu atau domba.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:7]  1 Full Life : MEMPERHATIKAN ... KESENGSARAAN UMAT-KU.

Nas : Kel 3:7

Sebagaimana Allah memperhatikan kesengsaraan umat-Nya di Mesir, Ia juga memperhatikan kesengsaraan seluruh umat-Nya. Ia mendengarkan seruan orang yang susah dan tertindas. Pada waktu semacam itu, umat Allah hendaknya berseru kepada-Nya agar Ia turun tangan menolong mereka. Apakah penindasan kita disebabkan oleh situasi, orang lain, Iblis, dosa atau dunia, penghiburan, kasih karunia, dan pertolongan Allah lebih daripada memadai untuk mengatasi semua keperluan itu (lih. Rom 8:32). Pada waktu-Nya Allah akan melepaskan kita (bd. Kej 15:13).

[4:10]  2 Full Life : AKU INI TIDAK PANDAI BICARA.

Nas : Kel 4:10

Di dalam keseganannya untuk menerima panggilan Allah, Musa menunjukkan kekurangannya dalam berbicara; Allah berjanji untuk memberinya pertolongan dan kuasa (ayat Kel 4:11-17). Apabila Allah memanggil kita untuk suatu tugas, Ia akan menyediakan semua sarana dan kesanggupan untuk menunaikan tugas itu (bd. 2Kor 3:5-6; 4:11-12).

[18:11]  3 Full Life : SEKARANG AKU TAHU, BAHWA TUHAN LEBIH BESAR.

Nas : Kel 18:11

Kata "tahu" sering ditemukan dalam kitab ini. Musa dan orang Israel perlu tahu siapakah Allah itu dan memahami kuasa-Nya yang besar. Manifestasi kuasa dan pembebasan dari Allah ini menjadi saksi bagi Yitro sehingga ia dapat berkata, "Sekarang aku tahu," dan dapat ikut serta menyembah Tuhan. Hal-hal ini ditulis supaya kita juga dapat mengenal dan menyembah Allah yang sejati.

[32:29]  4 Full Life : KAMU DIBERI BERKAT.

Nas : Kel 32:29

Karena suku Lewi tetap setia kepada Tuhan, mereka mengubah kutukan yang ditimpakan atas mereka (Kej 49:7) menjadi berkat (bd. pasal Bil 3:1-51). Mereka ditugaskan untuk memelihara Kemah Suci dan membantu para imam (Bil 1:47-53; 3:5-9,12,41,45; 4:2-3). Kutukan dan berkat Allah sering kali tergantung pada kelakuan seseorang dan dapat diubah dengan pertobatan dan ketaatan.



TIP #18: Centang "Hanya dalam TB" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab hanya dalam versi TB [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA