TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Keluaran 2:15

Konteks
2:15 Ketika Firaun mendengar tentang perkara itu, dicarinya ikhtiar untuk membunuh r  Musa. Tetapi Musa melarikan diri s  dari hadapan Firaun dan tiba di tanah Midian 1 , t  lalu ia duduk-duduk di tepi sebuah sumur.

Keluaran 6:1

Konteks
6:1 (5-24) Tetapi TUHAN berfirman kepada Musa: "Sekarang engkau akan melihat, apa yang akan Kulakukan kepada Firaun; sebab dipaksa oleh tangan h  yang kuat ia akan membiarkan mereka pergi, i  ya dipaksa oleh tangan yang kuat ia akan mengusir mereka dari negerinya. j "

Keluaran 9:19

Konteks
9:19 Oleh sebab itu, ternakmu dan segala yang kaupunyai di padang, suruhlah dibawa ke tempat yang aman; semua orang dan segala hewan, yang ada di padang dan tidak pulang berkumpul ke rumah, akan ditimpa oleh hujan es itu, sehingga mati."

Keluaran 10:15

Konteks
10:15 Belalang menutupi seluruh permukaan bumi, sehingga negeri itu menjadi gelap olehnya; belalang memakan habis m  segala tumbuh-tumbuhan di tanah dan segala buah-buahan pada pohon-pohon yang ditinggalkan oleh hujan es itu, sehingga tidak ada tinggal lagi yang hijau pada pohon atau tumbuh-tumbuhan di padang di seluruh tanah Mesir.

Keluaran 12:13

Konteks
12:13 Dan darah itu menjadi tanda bagimu pada rumah-rumah di mana kamu tinggal: Apabila Aku melihat darah itu, maka Aku akan lewat m  dari pada kamu. Jadi tidak akan ada tulah kemusnahan di tengah-tengah kamu, apabila Aku menghukum tanah Mesir. n 

Keluaran 12:16

Konteks
12:16 Kamu adakanlah pertemuan yang kudus, baik pada hari yang pertama maupun pada hari yang ketujuh; pada hari-hari itu tidak boleh dilakukan pekerjaan s  apapun; hanya apa yang perlu dimakan setiap orang, itu sajalah yang boleh kamu sediakan.

Keluaran 12:23

Konteks
12:23 Dan TUHAN akan menjalani Mesir untuk menulahinya; e  apabila Ia melihat darah f  pada ambang atas dan pada kedua tiang pintu itu, maka TUHAN akan melewati g  pintu itu dan tidak membiarkan pemusnah h  masuk ke dalam rumahmu untuk menulahi.

Keluaran 14:5

Konteks
14:5 Ketika diberitahukan kepada raja Mesir, bahwa bangsa itu telah lari, r  maka berubahlah hati s  Firaun dan pegawai-pegawainya terhadap bangsa itu, dan berkatalah mereka: "Apakah yang telah kita perbuat ini, bahwa kita membiarkan orang Israel pergi dari perbudakan kita?"

Keluaran 18:19

Konteks
18:19 Jadi sekarang dengarkanlah perkataanku, aku akan memberi nasihat kepadamu dan Allah akan menyertai engkau. j  Adapun engkau, wakililah bangsa itu di hadapan Allah dan kauhadapkanlah perkara-perkara k  mereka kepada Allah.

Keluaran 22:27

Konteks
22:27 sebab hanya itu saja penutup tubuhnya, itulah pemalut kulitnya--pakai apakah ia pergi tidur? e  Maka apabila ia berseru-seru kepada-Ku, Aku akan mendengarkannya, sebab Aku ini pengasih. f "

Keluaran 23:11

Konteks
23:11 tetapi pada tahun ketujuh haruslah engkau membiarkannya dan meninggalkannya e  begitu saja, supaya orang miskin di antara bangsamu dapat makan, dan apa yang ditinggalkan mereka haruslah dibiarkan dimakan binatang hutan. Demikian juga kaulakukan dengan kebun anggurmu dan kebun zaitunmu.

Keluaran 31:6

Konteks
31:6 Juga Aku telah menetapkan di sampingnya Aholiab p  bin Ahisamakh, dari suku Dan; q  dalam hati setiap orang ahli r  telah Kuberikan keahlian. Haruslah mereka membuat segala apa yang telah Kuperintahkan kepadamu:

Keluaran 33:19

Konteks
33:19 Tetapi firman-Nya: "Aku akan melewatkan j  segenap kegemilangan-Ku dari depanmu dan menyerukan nama k  TUHAN di depanmu: Aku akan memberi kasih karunia kepada siapa yang Kuberi kasih karunia dan mengasihani siapa yang Kukasihani. l "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:15]  1 Full Life : TANAH MIDIAN.

Nas : Kel 2:15

Bangsa Midian, keturunan Abraham melalui Ketura, tinggal di wilayah selatan dan tenggara Kanaan. Musa tinggal di sana selama 40 tahun (bd. Kel 7:7; Kis 7:23,30), di mana Allah mempersiapkannya untuk tugasnya kelak di wilayah yang sama -- Padang Gurun Sinai. Allah melakukan pekerjaan penting di dalam hidupnya di padang gurun itu

(lihat art. PEMELIHARAAN ALLAH).



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA