Kejadian 42:15-16
Konteks42:15 Dalam hal ini juga kamu harus diuji: demi hidup Firaun, r kamu tidak akan pergi dari sini, jika saudaramu yang bungsu itu tidak datang ke mari. s 42:16 Suruhlah seorang dari padamu untuk menjemput adikmu t itu, tetapi kamu ini harus tinggal terkurung u di sini. Dengan demikian perkataanmu dapat diuji, apakah benar, v dan jika tidak, demi hidup Firaun, sungguh-sungguhlah kamu ini pengintai. w "
Kejadian 42:19-20
Konteks42:19 Jika kamu orang jujur, z biarkanlah dari kamu bersaudara tinggal seorang terkurung dalam rumah tahanan, a tetapi pergilah kamu, bawalah gandum untuk meredakan lapar seisi rumahmu. b 42:20 Tetapi saudaramu yang bungsu itu haruslah kamu bawa kepadaku, c supaya perkataanmu itu ternyata benar dan kamu jangan mati." Demikianlah diperbuat mereka.
Kejadian 42:34
Konteks42:34 lalu bawalah kepadaku saudaramu yang bungsu itu, maka aku akan tahu, bahwa kamu bukan pengintai, tetapi orang jujur; d dan aku akan mengembalikan saudaramu itu kepadamu, e dan bolehlah kamu menjalani negeri ini f dengan bebas."