TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 35:22

Konteks
35:22 Ketika Israel diam di negeri ini, terjadilah bahwa Ruben 1  sampai tidur dengan Bilha, q  gundik r  ayahnya, dan kedengaranlah hal itu kepada Israel.
Anak-anak Yakub -- Ishak mati
(35-22b) Adapun anak-anak lelaki Yakub dua belas orang jumlahnya.

Kejadian 42:22

Konteks
42:22 Lalu Ruben menjawab mereka: "Bukankah dahulu kukatakan kepadamu: Janganlah kamu berbuat dosa terhadap anak f  itu! Tetapi kamu tidak mendengarkan perkataanku. Sekarang darahnya g  dituntut h  dari pada kita."

Kejadian 42:37

Konteks
42:37 Lalu berkatalah Ruben kepada ayahnya: "Kedua anakku laki-laki boleh engkau bunuh 2 , jika ia tidak kubawa kepadamu; serahkanlah dia ke dalam tanganku, l  maka dia akan kubawa kembali m  kepadamu."

Kejadian 48:5

Konteks
48:5 Maka sekarang kedua anakmu yang lahir bagimu di tanah Mesir, b  sebelum aku datang kepadamu ke Mesir, akulah yang empunya mereka 3 ; akulah yang akan empunya c  Efraim dan Manasye sama seperti Ruben d  dan Simeon. e 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[35:22]  1 Full Life : RUBEN.

Nas : Kej 35:22

Karena kebejatan seksual Ruben, hak kesulungannya diambil darinya. Ia kehilangan warisannya dan tempat sebagai pemimpin untuk selama-lamanya (lih. Kej 49:3-4; 1Taw 5:1).

[42:37]  2 Full Life : KEDUA ANAKKU LAKI-LAKI BOLEH ENGKAU BUNUH.

Nas : Kej 42:37

Ayat Kej 42:29-38 menunjukkan bahwa saudara-saudara Yusuf telah berubah menjadi baik. Ruben, misalnya, bersedia mengorbankan dua putranya daripada menyedihkan ayahnya lagi.

[48:5]  3 Full Life : AKULAH YANG EMPUNYA MEREKA.

Nas : Kej 48:5

Yakub menganggap kedua anak Yusuf sebagai anaknya sendiri, dengan demikian menjamin dua bagian warisan kepada Yusuf. Efraim dan Manasye akan memiliki hak dan kedudukan yang setara dengan saudara-saudara Yusuf lainnya seperti Ruben dan Simeon. Keturunan Efraim dan Manasye masing-masing menjadi satu suku Israel.



TIP #30: Klik ikon pada popup untuk memperkecil ukuran huruf, ikon pada popup untuk memperbesar ukuran huruf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA