TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 3:14

Konteks
3:14 Lalu berfirmanlah TUHAN Allah kepada ular itu: "Karena engkau berbuat demikian, terkutuklah y  engkau di antara segala ternak dan di antara segala binatang hutan; dengan perutmulah engkau akan menjalar dan debu tanahlah z  akan kaumakan seumur hidupmu.

Kejadian 6:4

Konteks
6:4 Pada waktu itu orang-orang raksasa y  ada di bumi, dan juga pada waktu sesudahnya, ketika anak-anak Allah menghampiri anak-anak perempuan manusia, z  dan perempuan-perempuan itu melahirkan anak bagi mereka; inilah orang-orang yang gagah perkasa di zaman purbakala, orang-orang yang kenamaan. a 

Kejadian 19:8

Konteks
19:8 Kamu tahu, aku mempunyai dua orang anak perempuan 1  yang belum pernah dijamah laki-laki, baiklah mereka kubawa ke luar kepadamu; perbuatlah kepada mereka seperti yang kamu pandang baik; hanya jangan kamu apa-apakan orang-orang ini, sebab mereka memang datang untuk berlindung di dalam rumahku. y "

Kejadian 21:14

Konteks
21:14 Keesokan harinya pagi-pagi Abraham mengambil roti serta sekirbat air dan memberikannya kepada Hagar. w  Ia meletakkan itu beserta anaknya di atas bahu Hagar, kemudian disuruhnyalah perempuan itu pergi. Maka pergilah Hagar dan mengembara di padang gurun Bersyeba. x 

Kejadian 21:23

Konteks
21:23 Oleh sebab itu, bersumpahlah m  kepadaku di sini demi Allah, bahwa engkau tidak akan berlaku curang kepadaku, atau kepada anak-anakku, atau kepada cucu cicitku; n  sesuai dengan persahabatan yang kulakukan kepadamu, o  demikianlah harus engkau berlaku kepadaku dan kepada negeri yang kautinggali sebagai orang asing."

Kejadian 26:3

Konteks
26:3 Tinggallah b  di negeri ini sebagai orang asing, maka Aku akan menyertai engkau 2  c  dan memberkati engkau, d  sebab kepadamulah dan kepada keturunanmu akan Kuberikan seluruh negeri e  ini, dan Aku akan menepati sumpah yang telah Kuikrarkan kepada Abraham, f  ayahmu.

Kejadian 26:18

Konteks
26:18 Kemudian Ishak menggali kembali sumur-sumur e  yang digali dalam zaman Abraham, ayahnya, dan yang telah ditutup oleh orang Filistin sesudah Abraham mati; disebutkannyalah nama sumur-sumur itu menurut nama-nama yang telah diberikan oleh ayahnya.

Kejadian 26:22

Konteks
26:22 Ia pindah dari situ dan menggali sumur yang lain lagi, tetapi tentang sumur ini mereka tidak bertengkar. Sumur ini dinamainya Rehobot, i  dan ia berkata: "Sekarang TUHAN telah memberikan kelonggaran j  kepada kita, sehingga kita dapat beranak cucu k  di negeri ini."

Kejadian 29:2

Konteks
29:2 Ketika ia memandang sekelilingnya, dilihatnya ada sebuah sumur di padang, dan ada tiga kumpulan kambing domba berbaring di dekatnya, sebab dari sumur t  itulah orang memberi minum kumpulan-kumpulan kambing domba itu. Adapun batu u  penutup sumur itu besar;

Kejadian 33:13

Konteks
33:13 Tetapi Yakub berkata kepadanya: "Tuanku w  maklum, bahwa anak-anak ini masih kurang kuat, dan bahwa beserta aku ada kambing domba dan lembu sapi yang masih menyusui, x  jika diburu-buru, satu hari saja, maka seluruh kumpulan binatang itu akan mati.

Kejadian 36:31

Konteks
Raja-raja Edom
36:31 Inilah raja-raja yang memerintah di tanah Edom, sebelum ada seorang raja o  memerintah atas orang Israel.

Kejadian 39:14

Konteks
39:14 dipanggilnyalah seisi rumah a  itu, lalu katanya kepada mereka: "Lihat, dibawanya ke mari seorang Ibrani, b  supaya orang ini dapat mempermainkan kita. c  Orang ini mendekati aku untuk tidur dengan aku, tetapi aku berteriak-teriak d  dengan suara keras.

Kejadian 42:16

Konteks
42:16 Suruhlah seorang dari padamu untuk menjemput adikmu t  itu, tetapi kamu ini harus tinggal terkurung u  di sini. Dengan demikian perkataanmu dapat diuji, apakah benar, v  dan jika tidak, demi hidup Firaun, sungguh-sungguhlah kamu ini pengintai. w "

Kejadian 42:33-34

Konteks
42:33 Lalu kata orang itu, yakni yang menjadi tuan atas negeri itu, kepada kami: Dari hal ini aku akan tahu, apakah kamu orang jujur: dari kamu bersaudara haruslah kamu tinggalkan seorang padaku; kemudian bawalah gandum untuk meredakan lapar seisi rumahmu dan pergilah; c  42:34 lalu bawalah kepadaku saudaramu yang bungsu itu, maka aku akan tahu, bahwa kamu bukan pengintai, tetapi orang jujur; d  dan aku akan mengembalikan saudaramu itu kepadamu, e  dan bolehlah kamu menjalani negeri ini f  dengan bebas."

Kejadian 45:18

Konteks
45:18 jemputlah ayahmu dan seisi rumahmu dan datanglah mendapatkan aku, maka aku akan memberikan kepadamu apa yang paling baik di tanah Mesir, z  sehingga kamu akan mengecap kesuburan tanah ini. a 

Kejadian 48:16

Konteks
48:16 dan sebagai Malaikat c  yang telah melepaskan aku dari segala bahaya, d  Dialah kiranya yang memberkati e  orang-orang muda ini, f  sehingga namaku serta nama nenek dan bapaku, Abraham dan Ishak, g  termasyhur oleh karena mereka dan sehingga mereka bertambah-tambah menjadi jumlah yang besar di bumi. h "

Kejadian 50:24

Konteks
50:24 Berkatalah Yusuf kepada saudara-saudaranya: "Tidak lama lagi aku akan mati; m  tentu Allah akan memperhatikan n  kamu dan membawa kamu keluar dari negeri ini, ke negeri o  yang telah dijanjikan-Nya dengan sumpah kepada Abraham, p  Ishak q  dan Yakub. r "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[19:8]  1 Full Life : AKU MEMPUNYAI DUA ORANG ANAK PEREMPUAN.

Nas : Kej 19:8

Sulit dipercaya bahwa Lot rela menyerahkan kedua putrinya untuk diperkosa oleh sekelompok penyesat seksual supaya melindungi dua orang yang tidak pernah dijumpainya sebelumnya. Mungkin dalam keadaan terjepit ia mencoba mengulur waktu, karena percaya bahwa sahabat-sahabatnya tidak akan membiarkan keluarganya diperlakukan dengan begitu kejam.

[26:3]  2 Full Life : AKU AKAN MENYERTAI ENGKAU.

Nas : Kej 26:3-4

Allah menampakkan diri kepada Ishak dan menyalurkan kepadanya janji-janji yang diberikan-Nya kepada Abraham (Kej 12:1-3,7; 13:14-18; Kej 15:1-21; 17:1-8,15-22; 22:15-18). Seperti ayahnya, Ishak harus belajar hidup dengan janji-janji Allah. Bagian yang penting dari janji perjanjian itu adalah hubungan pribadi dengan Allah yang diungkapkan dalam kata-kata, "Aku akan menyertai engkau" (ayat Kej 26:24;

lihat cat. --> Kej 17:7;

[atau ref. Kej 17:7]

lihat art. PERJANJIAN ALLAH DENGAN ABRAHAM, ...).



TIP #22: Untuk membuka tautan pada Boks Temuan di jendela baru, gunakan klik kanan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA