TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 28:5-10

Konteks
28:5 Demikianlah Ishak melepas Yakub, lalu berangkatlah w  Yakub ke Padan-Aram, x  kepada Laban anak Betuel, orang Aram y  itu, saudara Ribka z  ibu Yakub dan Esau. 28:6 Ketika Esau melihat, bahwa Ishak telah memberkati Yakub dan melepasnya ke Padan-Aram untuk mengambil isteri dari situ--pada waktu ia memberkatinya ia telah memesankan kepada Yakub: "Janganlah ambil isteri dari antara perempuan a  Kanaan" -- 28:7 dan bahwa Yakub mendengarkan perkataan ayah dan ibunya, dan pergi ke Padan-Aram, 28:8 maka Esaupun menyadari, bahwa perempuan b  Kanaan itu tidak disukai oleh Ishak, c  ayahnya. 28:9 Sebab itu ia pergi kepada Ismael d  dan mengambil Mahalat menjadi isterinya, di samping kedua isterinya yang telah ada. e  Mahalat adalah anak Ismael anak Abraham, adik Nebayot. f 
Mimpi Yakub di Betel
28:10 Maka Yakub berangkat dari Bersyeba g  dan pergi ke Haran. h 


TIP #28: Arahkan mouse pada tautan catatan yang terdapat pada teks alkitab untuk melihat catatan ayat tersebut dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA