TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 19:19

Konteks
19:19 Sungguhlah hambamu ini telah dikaruniai belas kasihan di hadapanmu, r  dan tuanku telah berbuat kemurahan s  besar kepadaku dengan memelihara hidupku, tetapi jika aku harus lari ke pegunungan, t  pastilah aku akan tersusul oleh bencana itu, sehingga matilah aku.

Kejadian 20:6

Konteks
20:6 Lalu berfirmanlah Allah kepadanya dalam mimpi: "Aku tahu juga, bahwa engkau telah melakukan hal itu dengan hati yang tulus, maka Akupun telah mencegah o  engkau untuk berbuat dosa terhadap Aku; p  sebab itu Aku tidak membiarkan engkau menjamah dia.

Kejadian 43:14

Konteks
43:14 Allah Yang Mahakuasa t  kiranya membuat orang itu menaruh belas kasihan u  kepadamu, supaya ia membiarkan saudaramu yang lain itu beserta Benyamin kembali. v  Mengenai aku ini, jika terpaksa aku kehilangan anak-anakku 1 , biarlah juga kehilangan! w "

Kejadian 44:18

Konteks
Yehuda membela Benyamin
44:18 Lalu tampillah Yehuda e  mendekatinya 2  dan berkata: "Mohon bicara tuanku, f  izinkanlah kiranya hambamu ini mengucapkan sepatah kata kepada tuanku dan janganlah kiranya bangkit amarahmu g  terhadap hambamu ini, sebab tuanku adalah seperti Firaun sendiri.

Kejadian 47:4

Konteks
47:4 Lagi kata mereka kepada Firaun: "Kami datang untuk tinggal di negeri ini sebagai orang asing, k  sebab tidak ada lagi padang rumput l  untuk kumpulan ternak hamba-hambamu ini, karena hebat kelaparan itu di tanah Kanaan; m  maka sekarang, izinkanlah hamba-hambamu ini menetap di tanah Gosyen. n "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[43:14]  1 Full Life : JIKA TERPAKSA AKU KEHILANGAN ANAK-ANAKKU.

Nas : Kej 43:14

Ketika Israel melihat bahwa ia tidak berdaya untuk mengubah situasi yang buruk itu, satu-satunya tindakan yang dapat dilakukan adalah menyerahkan anak-anaknya kepada Allah, berdoa memohon kemurahan dan mempersiapkan diri untuk menghadapi yang terburuk. Ia rela menerima kehendak Allah sekalipun itu berarti kehilangan anak-anaknya dan menderita. Akan tetapi, ketika semua ini berakhir, Israel mengakhiri hidupnya dengan bersukacita di dalam Allah dan percaya kepada Dia yang telah menuntun hidupnya selama ini.

[44:18]  2 Full Life : TAMPILLAH YEHUDA MENDEKATINYA.

Nas : Kej 44:18-34

Bahwa saudara-saudara Yusuf telah mengalami perubahan sikap yang besar sejak mereka menjual Yusuf ke Mesir dapat dilihat bukan saja dalam kesediaan mereka untuk menderita sebagai budak demi Benyamin (ayat Kej 44:13-16), tetapi secara khusus dalam permohonan Yehuda untuk Benyamin (ayat Kej 44:18-34). Kini mereka siap menanggung kesalahan dari kejahatan mereka yang lampau dan bersedia mengorbankan apa saja demi Benyamin supaya ayahnya tidak mengalami kesedihan yang terlalu hebat (ayat Kej 44:16,32-33).



TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA