TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 19:14

Konteks
19:14 Keluarlah Lot, lalu berbicara dengan kedua bakal menantunya, yang akan kawin dengan kedua anaknya perempuan, katanya: "Bangunlah, keluarlah dari tempat ini, sebab TUHAN akan memusnahkan kota ini. h " Tetapi ia dipandang oleh kedua bakal menantunya itu sebagai orang yang berolok-olok i  saja.

Kejadian 21:23

Konteks
21:23 Oleh sebab itu, bersumpahlah m  kepadaku di sini demi Allah, bahwa engkau tidak akan berlaku curang kepadaku, atau kepada anak-anakku, atau kepada cucu cicitku; n  sesuai dengan persahabatan yang kulakukan kepadamu, o  demikianlah harus engkau berlaku kepadaku dan kepada negeri yang kautinggali sebagai orang asing."

Kejadian 23:6

Konteks
23:6 "Dengarlah kepada kami, tuanku. Tuanku ini seorang raja agung g  di tengah-tengah kami; jadi kuburkanlah isterimu yang mati itu dalam kuburan kami yang terpilih, tidak akan ada seorangpun dari kami yang menolak menyediakan kuburannya bagimu untuk menguburkan isterimu yang mati itu."

Kejadian 26:3

Konteks
26:3 Tinggallah b  di negeri ini sebagai orang asing, maka Aku akan menyertai engkau 1  c  dan memberkati engkau, d  sebab kepadamulah dan kepada keturunanmu akan Kuberikan seluruh negeri e  ini, dan Aku akan menepati sumpah yang telah Kuikrarkan kepada Abraham, f  ayahmu.

Kejadian 26:7

Konteks
26:7 Ketika orang-orang di tempat itu bertanya tentang isterinya, berkatalah ia: "Dia saudaraku, o " sebab ia takut mengatakan: "Ia isteriku," karena pikirnya: "Jangan-jangan aku dibunuh oleh penduduk tempat ini karena Ribka, sebab elok parasnya."

Kejadian 27:27

Konteks
27:27 Lalu datanglah Yakub dekat-dekat dan diciumnyalah o  ayahnya. p  Ketika Ishak mencium bau pakaian q  Yakub, diberkatinyalah dia, katanya: "Sesungguhnya bau anakku adalah sebagai bau padang yang diberkati r  TUHAN.

Kejadian 27:36-37

Konteks
27:36 Kata Esau: "Bukankah tepat namanya Yakub, i  karena ia telah dua kali menipu j  aku. Hak kesulunganku k  telah dirampasnya, dan sekarang dirampasnya pula berkat l  yang untukku." Lalu katanya: "Apakah bapa tidak mempunyai berkat lain bagiku?" 27:37 Lalu Ishak menjawab Esau, katanya: "Sesungguhnya telah kuangkat dia menjadi tuan atas engkau, dan segala saudaranya telah kuberikan kepadanya menjadi hambanya, dan telah kubekali dia dengan gandum dan anggur; m  maka kepadamu, apa lagi yang dapat kuperbuat, ya anakku?"

Kejadian 30:15

Konteks
30:15 Jawab Lea kepadanya: "Apakah belum cukup b  bagimu mengambil suamiku? Sekarang pula mau mengambil lagi buah dudaim c  anakku?" Kata Rahel: "Kalau begitu biarlah ia tidur dengan engkau pada malam ini sebagai ganti buah dudaim anakmu itu."

Kejadian 38:18

Konteks
38:18 Tanyanya: "Apakah tanggungan yang harus kuberikan kepadamu?" Jawab perempuan itu: "Cap meteraimu h  serta kalungmu dan tongkat i  yang ada di tanganmu itu." Lalu diberikannyalah semuanya itu kepadanya, maka ia menghampirinya. Perempuan itu mengandung dari padanya. j 

Kejadian 43:18

Konteks
43:18 Lalu ketakutanlah e  orang-orang itu, karena mereka dibawa ke dalam rumah Yusuf. f  Kata mereka: "Yang menjadi sebab kita dibawa ke sini, ialah perkara uang yang dikembalikan ke dalam karung g  kita pada mulanya itu, supaya kita disergap h  dan ditangkap dan supaya kita dijadikan budak i  dan keledai j  kita diambil."

Kejadian 45:23

Konteks
45:23 Di samping itu kepada ayahnya dikirimkannya sepuluh ekor keledai i  jantan, dimuati dengan apa yang paling baik j  di Mesir, lagipula sepuluh ekor keledai betina, dimuati dengan gandum dan roti dan makanan untuk ayahnya dalam perjalanan. k 

Kejadian 47:4

Konteks
47:4 Lagi kata mereka kepada Firaun: "Kami datang untuk tinggal di negeri ini sebagai orang asing, k  sebab tidak ada lagi padang rumput l  untuk kumpulan ternak hamba-hambamu ini, karena hebat kelaparan itu di tanah Kanaan; m  maka sekarang, izinkanlah hamba-hambamu ini menetap di tanah Gosyen. n "

Kejadian 48:7

Konteks
48:7 Kalau aku, pada waktu perjalananku dari Padan, f  g  aku kematian Rahel di tanah Kanaan di jalan, ketika kami tidak berapa jauh lagi dari Efrata, dan aku menguburkannya di sana, di sisi jalan ke Efrata" --yaitu Betlehem. h 

Kejadian 48:16

Konteks
48:16 dan sebagai Malaikat c  yang telah melepaskan aku dari segala bahaya, d  Dialah kiranya yang memberkati e  orang-orang muda ini, f  sehingga namaku serta nama nenek dan bapaku, Abraham dan Ishak, g  termasyhur oleh karena mereka dan sehingga mereka bertambah-tambah menjadi jumlah yang besar di bumi. h "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[26:3]  1 Full Life : AKU AKAN MENYERTAI ENGKAU.

Nas : Kej 26:3-4

Allah menampakkan diri kepada Ishak dan menyalurkan kepadanya janji-janji yang diberikan-Nya kepada Abraham (Kej 12:1-3,7; 13:14-18; Kej 15:1-21; 17:1-8,15-22; 22:15-18). Seperti ayahnya, Ishak harus belajar hidup dengan janji-janji Allah. Bagian yang penting dari janji perjanjian itu adalah hubungan pribadi dengan Allah yang diungkapkan dalam kata-kata, "Aku akan menyertai engkau" (ayat Kej 26:24;

lihat cat. --> Kej 17:7;

[atau ref. Kej 17:7]

lihat art. PERJANJIAN ALLAH DENGAN ABRAHAM, ...).



TIP #13: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [SEMUA]
dibuat dalam 0.07 detik
dipersembahkan oleh YLSA