TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 11:30

Konteks
11:30 Sarai itu mandul, tidak mempunyai anak. w 

Kejadian 16:2

Konteks
16:2 Berkatalah Sarai kepada Abram: "Engkau tahu, TUHAN tidak memberi aku melahirkan anak 1 . p  Karena itu baiklah hampiri hambaku itu; mungkin oleh dialah q  aku dapat memperoleh seorang anak." Dan Abram mendengarkan perkataan Sarai.

Rut 4:13

Konteks
4:13 Lalu Boas mengambil Rut dan perempuan itu menjadi isterinya dan dihampirinyalah dia. Maka atas karunia TUHAN perempuan itu mengandung, s  lalu melahirkan seorang anak laki-laki. t 

Rut 4:1

Konteks
Rut menjadi isteri Boas
4:1 Boas telah pergi ke pintu gerbang q  dan duduk di sana. Kebetulan lewatlah penebus r  yang disebutkan s  Boas itu. Lalu berkatalah Boas: "Hai saudara, datanglah dahulu ke mari, duduklah di sini." Maka datanglah ia, lalu duduk.

1 Samuel 1:19

Konteks
1:19 Keesokan harinya bangunlah mereka itu pagi-pagi, lalu sujud menyembah di hadapan TUHAN; kemudian pulanglah mereka ke rumahnya di Rama. f  Ketika Elkana bersetubuh dengan Hana, isterinya, TUHAN ingat g  kepadanya.

Mazmur 127:3

Konteks
127:3 Sesungguhnya, anak-anak lelaki adalah milik pusaka dari pada TUHAN 2 , dan buah kandungan adalah suatu upah. d 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[16:2]  1 Full Life : TUHAN TIDAK MEMBERI AKU MELAHIRKAN ANAK.

Nas : Kej 16:2

Di Mesopotamia biasanya seorang istri yang mandul membiarkan pelayannya melahirkan anak. Anak-anak itu dianggap sebagai anak sang istri.

  1. 1) Terlepas dari kebiasaan ini, usaha Abram dan Sarai untuk memperoleh anak melalui Hagar bukan merupakan cara Allah (bd. Kej 2:24).
  2. 2) PB menyamakan putra Hagar dengan hasil usaha manusia -- "diperanakkan menurut daging" dan bukan "menurut Roh" (Gal 4:29). Dengan kata lain, tidak pernah dapat dibenarkan untuk mencoba mencapai maksud Allah dengan cara-cara yang tidak sesuai dengan Roh, pengharapan yang tekun, dan doa yang yakin.

[127:3]  2 Full Life : ANAK-ANAK LELAKI ADALAH MILIK PUSAKA DARIPADA TUHAN.

Nas : Mazm 127:3

Di bawah perjanjian yang lama suatu keluarga besar dianggap suatu berkat, sedangkan tidak memiliki anak dianggap kutukan (Kej 30:2,18; Kej 33:5; 48:9; Ul 7:13). Di bawah perjanjian yang baru adanya banyak anak belum tentu menjadi tanda perkenan ilahi, demikian pula tidak mempunyai anak bukan tanda kutukan. Sebuah keluarga besar mungkin merupakan kemalangan apabila anak-anak tidak dipelihara dengan baik dan dituntun kepada keselamatan dalam Kristus; tidak memiliki anak bisa menjadi berkat jikalau hidup dan waktu dibaktikan kepada pelayanan Tuhan (1Kor 7:7-8,32-33).

Semua anak orang percaya harus dipandang sebagai karunia Allah yang menuntut tanggung jawab yang bijaksana dan setia. Hanya apabila jalan-jalan dan perintah-perintah Tuhan diterima, diajar dan ditaati oleh orang-tua dan anak-anak maka mereka akan mengalami berkat Allah (lih. pasal Mazm 128:1-6;

lihat art. ORANG-TUA DAN ANAK-ANAK).



TIP #27: Arahkan mouse pada tautan ayat untuk menampilkan teks ayat dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA