TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 1:22

Konteks
1:22 Lalu Allah memberkati semuanya 1  itu, firman-Nya: "Berkembangbiaklah dan bertambah banyaklah serta penuhilah air dalam laut, dan hendaklah burung-burung di bumi g  bertambah banyak."

Kejadian 8:17

Konteks
8:17 segala binatang yang bersama-sama dengan engkau, segala yang hidup: burung-burung, hewan dan segala binatang melata yang merayap di bumi, suruhlah keluar bersama-sama dengan engkau, supaya semuanya itu berkeriapan di bumi serta berkembang biak dan bertambah banyak di bumi. c "

Kejadian 19:33

Konteks
19:33 Pada malam itu mereka memberi ayah mereka minum anggur 2 , lalu masuklah yang lebih tua untuk tidur dengan ayahnya; dan ayahnya itu tidak mengetahui ketika anaknya itu tidur dan ketika ia bangun. p 

Kejadian 19:35

Konteks
19:35 Demikianlah juga pada malam itu mereka memberi ayah mereka minum anggur, r  lalu bangunlah yang lebih muda untuk tidur dengan ayahnya; dan ayahnya itu tidak mengetahui ketika anaknya itu tidur dan ketika ia bangun. s 

Kejadian 23:4

Konteks
23:4 "Aku ini orang asing dan pendatang e  di antara kamu; berikanlah kiranya kuburan milik kepadaku di tanah kamu ini, supaya kiranya aku dapat mengantarkan dan menguburkan isteriku yang mati f  itu."

Kejadian 25:26

Konteks
25:26 Sesudah itu keluarlah f  adiknya; tangannya memegang tumit g  Esau, sebab itu ia dinamai Yakub. h  Ishak berumur i  enam puluh tahun 3  pada waktu mereka lahir.

Kejadian 26:34

Konteks
26:34 Ketika Esau telah berumur e  empat puluh tahun, ia mengambil Yudit, anak Beeri orang Het, f  dan Basmat, anak Elon orang Het, menjadi isterinya.

Kejadian 30:26

Konteks
30:26 Berikanlah isteri-isteriku dan anak-anakku, yang menjadi upahku selama aku bekerja padamu, t  supaya aku pulang, sebab engkau tahu, betapa keras aku bekerja padamu."

Kejadian 41:56

Konteks
41:56 Kelaparan itu merajalela di seluruh bumi. Maka Yusuf membuka segala lumbung dan menjual gandum kepada orang Mesir, k  sebab makin hebat kelaparan l  itu di tanah Mesir. m 

Kejadian 43:29

Konteks
43:29 Ketika Yusuf memandang kepada mereka, dilihatnyalah Benyamin, adiknya, yang seibu dengan dia, c  lalu katanya: "Inikah adikmu yang bungsu itu, yang telah kamu sebut-sebut kepadaku? d " Lagi katanya: "Allah kiranya memberikan kasih karunia kepadamu, e  anakku!"
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:22]  1 Full Life : ALLAH MEMBERKATI SEMUANYA.

Nas : Kej 1:22

Allah memberkati semua makhluk hidup dan menyatakan bahwa alam dan hewan itu baik adanya (ayat Kej 1:12,21-22).

  1. 1) Allah senang sekali dengan karya-Nya dan menghargainya. Demikian pula, orang percaya seharusnya menganggap alam dan keindahannya dan hewannya sebagai baik, untuk dinikmati, dan bernilai tinggi.
  2. 2) Sekalipun alam kini tercemar dosa, ia masih memiliki nilai yang tinggi sebagai ungkapan kemuliaan Allah dan kasih-Nya kepada manusia (bd. Mazm 19:2). Orang percaya harus berdoa agar ciptaan dibebaskan dari perbudakan kepada dosa dan kebinasaan (Rom 8:21; Wahy 21:1).

[19:33]  2 Full Life : MEMBERI AYAH MEREKA MINUM ANGGUR.

Nas : Kej 19:33

Kedua putri Lot salah karena melakukan dosa berzina dengan ayahnya dan Lot salah karena mabuk.

  1. 1) Rupanya pergaulan akrab gadis-gadis itu dengan orang fasik di Sodom, yang dibiarkan oleh ayahnya (ayat Kej 19:14), telah menyebabkan mereka menerima standar moral yang sangat rendah. Karena Lot membiarkan orang fasik itu, ia kehilangan keluarganya dan keturunannya menjadi orang kafir.
  2. 2) Lot tetap merupakan contoh dari seorang ayah beriman yang imannya dan penyerahannya adalah cukup untuk menyelamatkan dirinya sendiri, namun tidak cukup untuk menyelamatkan keluarganya. Dia sadar terlambat bahwa jalan iman yang sejati ialah mengajar keluarganya menjauhi diri dan "tidak mengasihi dunia" (1Yoh 2:15,17;

    lihat cat. --> 2Kor 6:14).

    [atau ref. 2Kor 6:14]

[25:26]  3 Full Life : ISHAK BERUMUR ENAM PULUH TAHUN.

Nas : Kej 25:26

Karena Ribka mandul, pasangan ini harus menantikan kedatangan anak yang dijanjikan selama 20 tahun (ayat Kej 25:20). Penggenapan maksud-maksud Allah dalam kehidupan mereka tiba melalui doa dan ketekunan iman

(lihat cat. --> Kej 25:21).

[atau ref. Kej 25:21]



TIP #30: Klik ikon pada popup untuk memperkecil ukuran huruf, ikon pada popup untuk memperbesar ukuran huruf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA