Yunus 1:5
Konteks1:5 Awak kapal menjadi takut, masing-masing berteriak-teriak kepada allahnya, dan mereka membuang ke dalam laut segala muatan kapal i itu untuk meringankannya. Tetapi Yunus telah turun ke dalam ruang kapal yang paling bawah dan berbaring di situ, lalu tertidur dengan nyenyak 1 .
Yunus 1:16
Konteks1:16 Orang-orang itu menjadi sangat takut w kepada TUHAN, lalu mempersembahkan korban sembelihan bagi TUHAN serta mengikrarkan nazar. x
Mazmur 107:28
Konteks107:28 Maka berseru-serulah n mereka kepada TUHAN dalam kesesakan mereka, dan dikeluarkan-Nya mereka dari kecemasan o mereka,
Yesaya 26:16
Konteks26:16 Ya TUHAN, dalam kesesakan x mereka mencari Engkau; ketika hajaran-Mu y menimpa mereka, mereka mengeluh z dalam doa 2 .
[1:5] 1 Full Life : TERTIDUR DENGAN NYENYAK.
Nas : Yun 1:5
Ketika hidup para pelaut sedang terancam bahaya besar, hamba Allah sedang tidur. Dewasa ini ada orang di gereja yang tertidur dan tidak peduli, sekalipun di sekitar mereka orang sedang binasa secara rohani dalam badai kehidupan.
[26:16] 2 Full Life : MENGELUH DALAM DOA
Nas : Yes 26:16-19
(versi Inggris NIV -- membisikkan doa). Yesaya mengingat kembali saat-saat ketika Allah mendisiplinkan Israel, dan orang yang tetap setia kepada Allah berseru kepada-Nya dalam doa yang sungguh-sungguh. Sekalipun mereka yang setia ini telah mati, mereka akan bangkit dari antara orang mati dan hidup kembali di bumi ini
(lihat cat. --> Yes 26:19 berikutnya).
[atau ref. Yes 26:19]