TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 1:11-15

Konteks
1:11 "Untuk apa itu korbanmu 1  yang banyak-banyak?" firman TUHAN; "Aku sudah jemu akan korban-korban bakaran berupa domba jantan dan akan lemak dari anak lembu s  gemukan; darah lembu jantan t  dan domba-domba dan kambing jantan u  tidak Kusukai. v  1:12 Apabila kamu datang untuk menghadap di hadirat-Ku, siapakah yang menuntut itu dari padamu, w  bahwa kamu menginjak-injak pelataran Bait Suci-Ku? 1:13 Jangan lagi membawa persembahanmu x  yang tidak sungguh, sebab baunya y  adalah kejijikan z  bagi-Ku. Kalau kamu merayakan bulan baru a  dan sabat atau mengadakan pertemuan-pertemuan, b  Aku tidak tahan melihatnya, karena perayaanmu itu penuh kejahatan. 1:14 Perayaan-perayaan bulan barumu c  dan pertemuan-pertemuanmu d  yang tetap, Aku benci e  melihatnya; semuanya itu menjadi beban bagi-Ku, f  Aku telah payah g  menanggungnya. 1:15 Apabila kamu menadahkan tanganmu h  untuk berdoa, Aku akan memalingkan i  muka-Ku, bahkan sekalipun kamu berkali-kali berdoa, Aku tidak akan mendengarkannya 2 , j  sebab tanganmu k  penuh dengan darah. l 

Yeremia 6:20

Konteks
6:20 Apakah gunanya bagi-Ku kamu bawa kemenyan dari Syeba m  dan tebu n  yang baik dari negeri yang jauh? Aku tidak berkenan o  kepada korban-korban bakaranmu dan korban-korban sembelihanmu p  tidak menyenangkan hati-Ku. q 

Amos 5:21-24

Konteks
Ibadah Israel dibenci TUHAN
5:21 "Aku membenci, k  Aku menghinakan perayaanmu 3  l  dan Aku tidak senang kepada perkumpulan rayamu. m  5:22 Sungguh, apabila kamu mempersembahkan kepada-Ku korban-korban bakaran n  dan korban-korban sajianmu, Aku tidak suka, o  p  dan korban keselamatanmu berupa ternak yang tambun, Aku tidak mau pandang. q  r  5:23 Jauhkanlah dari pada-Ku keramaian nyanyian-nyanyianmu, lagu gambusmu s  tidak mau Aku dengar. 5:24 Tetapi biarlah keadilan t  bergulung-gulung seperti air dan kebenaran u  seperti sungai v  yang selalu mengalir."

Ibrani 10:38

Konteks
10:38 Tetapi orang-Ku yang benar akan hidup oleh iman 4 , g  dan apabila ia mengundurkan diri, maka Aku tidak berkenan kepadanya. h "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:11]  1 Full Life : UNTUK APA ITU KORBANMU.

Nas : Yes 1:11

Yesaya menyalahkan umat itu karena ikut melakukan perbuatan jahat dan ketidakadilan (ayat Yes 1:16-17), sambil terus membawa persembahan dan korban kepada Allah serta berdoa dan beribadah kepada Dia. Ibadah dan pujian menjadi sesuatu yang keji bagi Dia jikalau hati kita tidak benar-benar setia kepada-Nya dan jalan-jalan-Nya yang kudus (bd. Yes 66:3; Yer 7:21-26; Hos 6:6; Am 5:21-24; Mi 6:6-8).

[1:15]  2 Full Life : AKU TIDAK AKAN MENDENGARKANNYA.

Nas : Yes 1:15

Dosa di dalam kehidupan kita akan menyebabkan Allah berpaling dari doa-doa kita

(lihat cat. --> Yak 4:3;

lihat cat. --> 1Yoh 3:22;

[atau ref. Yak 4:3; 1Yoh 3:22]

lihat art. BERDOA DENGAN EFEKTIF).

[5:21]  3 Full Life : AKU MENGHINAKAN PERAYAANMU.

Nas : Am 5:21-27

Allah membenci upacara keagamaan, kehadiran gereja dan nyanyian pujian oleh orang yang mengaku percaya tetapi mencari kesenangan berdosa dunia ini.

  1. 1) Allah menginginkan penyembahan dan pujian hanya dari orang yang hatinya berpaling kepada-Nya dalam kasih dan pemujaan yang sungguh-sungguh dan yang berusaha hidup saleh

    (lihat art. IBADAH).

  2. 2) Kemunafikan religius adalah kekejian bagi Allah, dan akan mendatangkan hukuman istimewa atas mereka yang melakukannya.

    (lihat cat. --> 1Kor 11:27).

    [atau ref. 1Kor 11:27]

[10:38]  4 Full Life : ORANG-KU YANG BENAR AKAN HIDUP OLEH IMAN.

Nas : Ibr 10:38

Prinsip dasar ini, ditegaskan empat kali dalam Alkitab (Hab 2:4; Rom 1:17; Gal 3:11; Ibr 10:38), menentukan hubungan kita dengan Allah dan keikutsertaan kita dalam keselamatan yang disediakan oleh Yesus Kristus.

  1. 1) Kebenaran yang sangat menentukan ini menegaskan bahwa orang benar akan memiliki hidup kekal dengan senantiasa menghampiri Allah dengan hati yang sungguh-sungguh percaya

    (lihat cat. --> Ibr 10:22).

    [atau ref. Ibr 10:22]

  2. 2) Setiap orang yang menjauhkan diri dari Kristus dan dengan sengaja berbuat dosa terus maka "Allah tidak berkenan kepadanya" dan ia mendatangkan hukuman kekal ke atas dirinya.



TIP #25: Tekan Tombol pada halaman Studi Kamus untuk melihat bahan lain berbahasa inggris. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA