TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Imamat 7:30

Konteks
7:30 Dengan tangannya sendirilah harus ia membawa segala korban api-apian TUHAN; adapun lemaknya, haruslah dibawanya beserta dadanya, supaya dadanya itu diunjukkan sebagai persembahan unjukan 1  k  di hadapan TUHAN.

Imamat 8:35

Konteks
8:35 Di depan pintu Kemah Pertemuan haruslah kamu tinggal siang malam tujuh hari lamanya, dan kamu harus lakukan kewajibanmu u  terhadap TUHAN dengan setia, supaya janganlah kamu mati, karena demikianlah diperintahkan kepadaku."

Imamat 14:40

Konteks
14:40 maka imam harus memerintahkan supaya orang mengungkit batu-batu yang kena tanda itu dan membuangnya ke luar kota j  ke suatu tempat yang najis.

Imamat 16:10

Konteks
16:10 Tetapi kambing jantan yang kena undi bagi Azazel haruslah ditempatkan hidup-hidup di hadapan TUHAN untuk mengadakan pendamaian, u  lalu dilepaskan bagi Azazel ke padang gurun.

Imamat 22:9

Konteks
22:9 Dan mereka harus tetap berpegang pada kewajibannya j  terhadap Aku, supaya dalam hal itu jangan mereka mendatangkan dosa k  kepada dirinya dan mati l  oleh karenanya, karena mereka telah melanggar kekudusan kewajiban itu; Akulah TUHAN, yang menguduskan m  mereka.

Imamat 25:35-36

Konteks
Perlakuan terhadap orang miskin
25:35 "Apabila saudaramu jatuh miskin, p  sehingga tidak sanggup bertahan di antaramu, maka engkau harus menyokong q  dia sebagai orang asing dan pendatang, supaya ia dapat hidup di antaramu. 25:36 Janganlah engkau mengambil bunga 2  r  uang atau riba dari padanya, melainkan engkau harus takut akan Allahmu, s  supaya saudaramu dapat hidup di antaramu.

Imamat 25:46

Konteks
25:46 Kamu harus membagikan mereka sebagai milik pusaka kepada anak-anakmu yang kemudian, supaya diwarisi sebagai milik; kamu harus memperbudakkan mereka untuk selama-lamanya, tetapi atas saudara-saudaramu orang-orang Israel, janganlah memerintah dengan kejam yang satu sama yang lain.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[7:30]  1 Full Life : PERSEMBAHAN UNJUKAN.

Nas : Im 7:30

"Persembahan unjukan" ini menjadi bagian para imam dari korban keselamatan. Persembahan ini diunjuk di hadapan Allah sebagai tanda penyerahan kepada Allah dan kemudian diunjukkan kepada pembawa korban atau imam, yang menjadi petunjuk bahwa Tuhan kini memberikan persembahan itu untuk mereka pergunakan.

[25:36]  2 Full Life : JANGANLAH ENGKAU MENGAMBIL BUNGA.

Nas : Im 25:36

Lihat cat. --> Kel 22:25.

[atau ref. Kel 22:25]



TIP #35: Beritahu teman untuk menjadi rekan pelayanan dengan gunakan Alkitab SABDA™ di situs Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA