TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Imamat 7:10

Konteks
7:10 Tiap-tiap korban sajian yang diolah dengan minyak atau yang kering adalah bagi semua anak-anak Harun, semuanya dapat bagian."

Imamat 7:13

Konteks
7:13 Ia harus mempersembahkan persembahannya itu beserta dengan roti bundar yang beragi 1 , s  di samping korban syukur t  yang menjadi korban keselamatannya.

Imamat 8:17

Konteks
8:17 Tetapi lembu jantan itu dengan kulit, daging dan kotorannya c  dibakarnya habis di luar perkemahan, d  seperti yang diperintahkan TUHAN kepada Musa.

Imamat 9:13

Konteks
9:13 Juga diserahkan merekalah kepadanya korban bakaran itu menurut bagian-bagian tertentu beserta dengan kepalanya, lalu dibakarnya di atas mezbah. p 

Imamat 10:11

Konteks
10:11 dan haruslah kamu dapat mengajarkan d  kepada orang Israel segala ketetapan yang telah difirmankan TUHAN kepada mereka dengan perantaraan Musa. e "

Imamat 14:27

Konteks
14:27 lalu sedikit dari minyak itu haruslah dipercikkan oleh imam dengan jari kanannya tujuh kali di hadapan TUHAN.

Imamat 15:12

Konteks
15:12 Kalau orang itu kena pada belanga tanah, g  itu haruslah dipecahkan, dan setiap perkakas kayu h  haruslah dicuci dengan air.

Imamat 15:16-17

Konteks
15:16 Apabila seorang laki-laki tertumpah maninya, o  ia harus membasuh seluruh tubuhnya dengan air dan ia menjadi najis sampai matahari terbenam. p  15:17 Setiap pakaian dan setiap kulit, yang kena tumpahan mani itu, haruslah dicuci dengan air dan menjadi najis sampai matahari terbenam.

Imamat 16:28

Konteks
16:28 Siapa yang membakar semuanya itu, harus mencuci pakaiannya, membasuh tubuhnya dengan air dan sesudah itu barulah boleh masuk ke perkemahan. z 

Imamat 18:10

Konteks
18:10 Mengenai aurat anak perempuan dari anakmu laki-laki atau anakmu perempuan, janganlah kausingkapkan auratnya, karena dengan begitu engkau menodai keturunanmu.

Imamat 20:15

Konteks
20:15 Bila seorang laki-laki berkelamin dengan seekor binatang, d  pastilah ia dihukum mati, e  dan binatang itupun harus kamu bunuh juga.

Imamat 21:3

Konteks
21:3 saudaranya perempuan, yang masih perawan dan dekat kepadanya karena belum mempunyai suami, dengan mereka itu bolehlah ia menajiskan h  diri.

Imamat 23:29

Konteks
23:29 Karena setiap orang yang pada hari itu tidak merendahkan diri dengan berpuasa, haruslah dilenyapkan dari antara orang-orang sebangsanya. w 

Imamat 25:19

Konteks
25:19 Tanah itu akan memberi hasilnya, w  dan kamu akan makan sampai kenyang dan diam di sana dengan aman tenteram. x 

Imamat 25:54

Konteks
25:54 Tetapi jikalau ia tidak ditebus dengan cara demikian, maka ia harus diizinkan keluar dalam tahun Yobel, ia bersama-sama anak-anaknya.

Imamat 26:20

Konteks
26:20 Maka tenagamu akan habis dengan sia-sia, h  tanahmu tidak akan memberi hasilnya dan pohon-pohonan di tanah itu tidak akan memberi buahnya. i 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[7:13]  1 Full Life : ROTI BUNDAR YANG BERAGI.

Nas : Im 7:13

Roti yang dibuat dengan ragi dapat dipersembahkan bersamaan dengan korban keselamatan karena tidak disajikan di mezbah (bd.

lihat cat. --> Im 2:11).

[atau ref. Im 2:11]



TIP #30: Klik ikon pada popup untuk memperkecil ukuran huruf, ikon pada popup untuk memperbesar ukuran huruf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA