Ibrani 11:4-16
Konteks11:4 Oleh iman, Habel mempersembahkan kepada Allah kurban yang lebih daripada yang dipersembahkan Kain, dan karena itu, Habel memberi kesaksian sebagai orang benar; Allah memuji dia dengan menerima kurban persembahannya. Oleh imannya, meskipun sudah mati, dia masih berbicara. 11:5 Oleh iman, Henokh diangkat supaya dia tidak harus melihat kematian. Dia tidak ditemukan karena Allah telah mengangkatnya. Sebelum diangkat, ia mendapat kesaksian sebagai orang yang menyenangkan Allah. 11:6 Tanpa iman, tidak mungkin menyenangkan Allah, sebab siapa pun yang datang kepada-Nya harus percaya bahwa Allah ada, dan bahwa Allah memberi pahala kepada mereka yang mencari Dia. 11:7 Oleh iman, setelah diperingatkan oleh Allah tentang peristiwa yang belum ia lihat, Nuh dengan gentar dan taat membangun sebuah bahtera untuk menyelamatkan keluarganya. Dengan ini, Nuh menghukum dunia dan menjadi pewaris kebenaran sesuai dengan imannya. 11:8 Oleh iman, Abraham taat ketika dipanggil Tuhan untuk pergi ke suatu tempat yang akan diberikan sebagai milik pusakanya. Ia berangkat tanpa tahu ke mana ia akan pergi. 11:9 Oleh iman, ia pergi dan tinggal di tanah yang dijanjikan sebagai tanah yang asing, tinggal di dalam kemah bersama Ishak dan Yakub; Sesama pewaris dari janji yang sama, 11:10 sebab Abraham menantikan sebuah kota yang mempunyai fondasi, yang perancang dan pembangunnya adalah Allah. 11:11 Juga oleh iman, Sara menerima kemampuan untuk mengandung benih anak, meskipun ia mandul dan usianya sudah lewat, sebab Sara menganggap Dia yang telah berjanji itu setia. 11:12 Karena itu, dari satu orang yang sudah hampir mati, lahir keturunan sebanyak bintang di langit dan butiran pasir di pantai yang tidak terhitung jumlahnya. 11:13 Dalam iman, mereka semua telah mati tanpa menerima apa yang dijanjikan, tetapi dengan melihat dan menyambutnya dari jauh, mereka menyadari bahwa mereka hanyalah para orang asing dan pendatang di bumi. 11:14 Mereka yang berbicara demikian jelas menunjukkan bahwa mereka sedang mencari tanah air. 11:15 Apabila mereka memang ingat dengan tempat yang mereka tinggalkan sebelumnya, maka mereka bisa saja ada kesempatan kembali. 11:16 Namun, mereka merindukan yang lebih baik, yaitu yang surgawi. Oleh karena itulah, Allah tidak malu disebut sebagai Allah mereka sebab Ia memang sudah menyediakan kota bagi mereka sendiri.






. [