Hosea 2:3-5
Konteks2:3 (2-2) supaya jangan Aku menanggalkan e pakaiannya sampai dia telanjang, dan membiarkan dia seperti pada hari dia dilahirkan, f membuat dia seperti padang gurun, g dan membuat dia seperti tanah kering, lalu membiarkan dia mati kehausan. 2:4 (2-3) Tentang anak-anaknya, h Aku tidak menyayangi mereka, sebab mereka adalah anak-anak sundal. i 2:5 (2-4) Sebab ibu mereka telah menjadi sundal; dia yang mengandung mereka telah berlaku tidak senonoh. Sebab dia berkata: Aku mau mengikuti para kekasihku, j yang memberi roti dan air minumku, bulu domba dan kain lenanku, minyak dan minumanku. k