TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Hakim-hakim 3:9

Konteks
3:9 Lalu berserulah i  orang Israel kepada TUHAN, maka TUHAN membangkitkan seorang penyelamat j  bagi orang Israel, yakni Otniel, k  anak Kenas adik Kaleb.

Hakim-hakim 3:13

Konteks
3:13 Raja ini mengajak bani Amon t  dan bani Amalek u  menjadi sekutunya. Lalu majulah ia dan memukul orang Israel kalah. Kota pohon korma v  diduduki mereka.

Hakim-hakim 4:3

Konteks
4:3 Lalu orang Israel berseru kepada TUHAN, sebab Sisera mempunyai sembilan ratus kereta y  besi dan dua puluh tahun lamanya ia menindas z  orang Israel dengan keras.

Hakim-hakim 6:36

Konteks
6:36 Kemudian berkatalah Gideon kepada Allah: "Jika Engkau mau menyelamatkan o  orang Israel dengan perantaraanku, seperti yang Kaufirmankan itu,

Hakim-hakim 8:33

Konteks
8:33 Setelah Gideon mati, kembalilah orang Israel berjalan serong dengan mengikuti para Baal e  dan membuat Baal-Berit f  menjadi allah g  mereka;

Hakim-hakim 9:21

Konteks
9:21 Kemudian larilah Yotam; g  ia melarikan diri ke Beer, h  dan tinggal di sana karena takut kepada Abimelekh, saudaranya itu.

Hakim-hakim 9:52

Konteks
9:52 Lalu sampailah Abimelekh ke menara itu, menyerangnya, dan dapat menerobos sampai ke pintu menara itu untuk membakarnya.

Hakim-hakim 10:16-17

Konteks
10:16 Dan mereka menjauhkan para allah asing dari tengah-tengah mereka, lalu mereka beribadah kepada TUHAN. w  Maka TUHAN tidak dapat lagi menahan x  hati-Nya melihat kesukaran y  mereka 1 . 10:17 Kemudian bani Amon dikerahkan dan berkemah di Gilead, sedang orang Israel berkumpul dan berkemah di Mizpa. z 

Hakim-hakim 13:10

Konteks
13:10 Kemudian perempuan itu segera berlari memberitahukan kepada suaminya, katanya kepadanya: "Orang yang datang kepadaku p  baru-baru ini menampakkan diri pula kepadaku."

Hakim-hakim 16:10

Konteks
16:10 Kemudian berkatalah Delila kepada Simson: "Sesungguhnya engkau telah mempermain-mainkan a  dan membohongi aku. Sekarang ceritakanlah kiranya kepadaku dengan apa engkau dapat diikat."

Hakim-hakim 18:15

Konteks
18:15 Kemudian mereka menuju ke tempat itu, lalu sampai di rumah orang muda suku Lewi itu, di rumah Mikha, dan menanyakan apakah ia selamat.

Hakim-hakim 19:21

Konteks
19:21 Sesudah itu dibawanyalah dia masuk ke rumahnya, lalu keledai-keledai diberinya makan; maka merekapun membasuh kaki, makan dan minum. i 

Hakim-hakim 20:12

Konteks
20:12 Kemudian suku-suku Israel mengirim orang kepada seluruh suku Benyamin dengan pesan: "Apa macam kejahatan yang terjadi di antara kamu k  itu!
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[10:16]  1 Full Life : TIDAK DAPAT LAGI MENAHAN HATI-NYA MELIHAT KESUKARAN MEREKA.

Nas : Hak 10:16

Sekalipun orang Israel pantas menerima penderitaan yang sedang mereka alami, Allah masih sangat terharu melihat penderitaan mereka.

  1. 1) Penderitaan dan keadaan mereka menyedihkan hati-Nya, sama seperti penderitaan seorang anak kecil menyedihkan hati seorang ayah yang penuh kasih. Sampai batas tertentu, hati Allah bersedih oleh kesukaran mereka (bd. Yeh 6:9) dan tergerak oleh belas kasihan untuk bermurah hati kepada mereka (bd. Hos 11:7-9).
  2. 2) Kemurahan Allah yang lembut tersedia bagi semua orang yang telah berdosa, yang sedang menderita akibat-akibatnya yang dahsyat, dan yang bertobat serta mencari pengampuan. Dalam situasi semacam itu kita dapat yakin bahwa hati Allah tersentuh oleh kesusahan dan penderitaan kita, sehingga mengasihani kita, dan memulihkan kita kepada kedudukan persekutuan dan berkat.
  3. 3) Belas kasihan Allah bagi dunia yang terhilang menggerakkan Dia untuk mengutus Putra-Nya untuk mendamaikan orang berdosa dengan diri-Nya sendiri (Yoh 3:16).



TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA