TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Habakuk 1:15

Konteks
1:15 Semuanya mereka ditariknya i  ke atas dengan kail, j  ditangkap dengan pukatnya k  dan dikumpulkan dengan payangnya; itulah sebabnya ia bersukaria dan bersorak-sorai.

Habakuk 3:12

Konteks
3:12 Dalam kegeraman Engkau melangkah melintasi bumi, dalam murka Engkau menggasak p  bangsa-bangsa.

Habakuk 2:2

Konteks
2:2 Lalu TUHAN menjawab aku, demikian: "Tuliskanlah r  penglihatan itu 1  dan ukirkanlah itu pada loh-loh, supaya orang sambil lalu dapat membacanya.

Habakuk 2:14

Konteks
2:14 Sebab bumi akan penuh dengan pengetahuan tentang kemuliaan r  TUHAN, seperti air yang menutupi dasar laut. s 

Habakuk 3:14

Konteks
3:14 Engkau menusuk dengan anak panahnya sendiri kepala lasykarnya, yang mengamuk untuk menyerakkan aku u  dengan sorak-sorai, seolah-olah mereka menelan orang tertindas v  secara tersembunyi.

Habakuk 2:16

Konteks
2:16 Telah engkau kenyangkan dirimu dengan kehinaan u  ganti kehormatan. v  Minumlah w  juga engkau dan terhuyung-huyunglah. x  Kepadamu akan beralih piala y  dari tangan kanan TUHAN, dan cela besar akan meliputi kemuliaanmu.

Habakuk 3:15

Konteks
3:15 Dengan kuda-Mu, Engkau menginjak laut, w  timbunan air x  yang membuih.

Habakuk 2:10

Konteks
2:10 Engkau telah merancangkan cela l  ke atas rumahmu, ketika engkau bermaksud untuk menghabisi m  banyak bangsa; dengan demikian engkau telah berdosa terhadap dirimu sendiri.

Habakuk 2:7

Konteks
2:7 Bukankah akan bangkit dengan sekonyong-konyong mereka yang menggigit engkau, dan akan terjaga mereka yang mengejutkan engkau, sehingga engkau menjadi barang rampasan e  bagi mereka?

Habakuk 3:9

Konteks
3:9 Busur-Mu telah Kaubuka, telah Kauisi dengan anak panah. i  Sela. Engkau membelah bumi menjadi sungai-sungai;

Habakuk 1:2

Konteks
Keluhan nabi karena ketidaksetiaan
1:2 Berapa lama b  lagi, TUHAN, aku berteriak 2 , tetapi tidak Kaudengar, c  aku berseru kepada-Mu: "Penindasan!" tetapi tidak Kautolong? d 

Habakuk 3:3

Konteks
3:3 Allah datang 3  dari negeri Teman r  dan Yang Mahakudus s  dari pegunungan Paran. t  Sela. Keagungan-Nya menutupi segenap langit, u  dan bumipun v  penuh dengan pujian kepada-Nya.

Habakuk 3:16

Konteks
3:16 Ketika aku mendengarnya, gemetarlah hatiku, mendengar bunyinya, menggigillah bibirku; tulang-tulangku seakan-akan kemasukan sengal, dan aku gemetar y  di tempat aku berdiri; namun dengan tenang z  akan kunantikan hari kesusahan, yang akan mendatangi bangsa yang bergerombolan menyerang kami.

Habakuk 2:6

Konteks
Penghukuman atas para penindas
2:6 Bukankah sekalian itu akan melontarkan c  peribahasa mengatai dia, dan nyanyian olok-olok serta sindiran ini: Celakalah orang 4  yang menggaruk bagi dirinya apa yang bukan miliknya--berapa lama lagi? --dan yang memuati dirinya dengan barang gadaian. d 

Habakuk 2:19

Konteks
2:19 Celakalah orang yang berkata kepada sepotong kayu: "Terjagalah!" dan kepada sebuah batu bisu: "Bangunlah! g " Masakan dia itu mengajar? Memang ia bersalutkan emas dan perak, h  tetapi roh tidak ada sama sekali di dalamnya. i 

Habakuk 1:14

Konteks
1:14 Engkau menjadikan manusia itu seperti ikan di laut, seperti binatang-binatang melata yang tidak ada pemerintahnya?

Habakuk 1:17

Konteks
1:17 Sebab itukah ia selalu menghunus pedangnya dan membunuh bangsa-bangsa dengan tidak kenal belas kasihan? m 

Habakuk 2:12

Konteks
2:12 Celakalah orang yang mendirikan kota di atas darah o  dan meletakkan dasar benteng di atas ketidakadilan.

Habakuk 1:7

Konteks
1:7 Bangsa q  itu dahsyat dan menakutkan; keadilannya dan keluhurannya berasal dari padanya sendiri.

Habakuk 2:9

Konteks
2:9 Celakalah orang yang mengambil laba i  yang tidak halal untuk keperluan j  rumahnya, untuk menempatkan sarangnya k  di tempat yang tinggi, dengan maksud melepaskan dirinya dari genggaman malapetaka!

Habakuk 3:11

Konteks
3:11 Matahari, bulan berhenti m  di tempat kediamannya, karena cahaya anak-anak panah-Mu n  yang melayang laju, karena kilauan o  tombak-Mu yang berkilat.

Habakuk 2:8

Konteks
2:8 Karena engkau telah menjarah banyak suku bangsa, maka bangsa-bangsa yang tertinggal akan menjarah engkau, f  karena darah manusia g  yang tertumpah itu dan karena kekerasan terhadap negeri, kota dan seluruh penduduknya h  itu.

Habakuk 3:19

Konteks
3:19 ALLAH Tuhanku itu kekuatanku: e  Ia membuat kakiku seperti kaki rusa, Ia membiarkan aku berjejak di bukit-bukitku. f  (Untuk pemimpin biduan. Dengan permainan kecapi).

Habakuk 1:11

Konteks
1:11 Maka berlarilah mereka, seperti angin w  dan bergerak terus; demikianlah mereka bersalah dengan mendewakan x  kekuatannya.

Habakuk 1:9

Konteks
1:9 Seluruh bangsa itu datang untuk melakukan kekerasan, serbuan pasukan depannya seperti angin timur, dan mereka mengumpulkan tawanan t  seperti banyaknya pasir.

Habakuk 1:16

Konteks
1:16 Itulah sebabnya dipersembahkannya korban untuk pukatnya dan dibakarnya korban l  untuk payangnya; sebab oleh karena alat-alat itu pendapatannya mewah dan rezekinya berlimpah-limpah.

Habakuk 3:4

Konteks
3:4 Ada kilauan seperti cahaya, w  sinar cahaya dari sisi-Nya dan di situlah terselubung kekuatan-Nya. x 

Habakuk 3:10

Konteks
3:10 melihat Engkau, gunung-gunung gemetar, j  air bah menderu lalu, samudera raya memperdengarkan suaranya k  dan mengangkat tangannya. l 

Habakuk 1:8

Konteks
1:8 Kudanya lebih cepat r  dari pada macan tutul, dan lebih ganas dari pada serigala s  pada waktu malam; pasukan berkudanya datang menderap, dari jauh mereka datang, terbang seperti rajawali yang menyambar mangsa.

Habakuk 2:3

Konteks
2:3 Sebab penglihatan itu masih menanti saatnya 5 , s  tetapi ia bersegera menuju kesudahannya t  dengan tidak menipu; apabila berlambat-lambat, nantikanlah u  itu, sebab itu sungguh-sungguh akan datang dan tidak akan bertangguh. v 

Habakuk 3:2

Konteks
3:2 TUHAN, telah kudengar m  kabar tentang Engkau, dan pekerjaan-Mu, ya TUHAN, n  kutakuti! o  Hidupkanlah p  itu dalam lintasan tahun 6 , nyatakanlah itu dalam lintasan tahun; dalam murka ingatlah akan kasih q  sayang!

Habakuk 3:17

Konteks
3:17 Sekalipun pohon ara tidak berbunga, pohon anggur tidak berbuah, hasil pohon zaitun mengecewakan, sekalipun ladang-ladang tidak menghasilkan bahan makanan, a  kambing domba terhalau dari kurungan, dan tidak ada lembu sapi dalam kandang, b 

Habakuk 1:12

Konteks
Di manakah keadilan TUHAN?
1:12 Bukankah Engkau, ya TUHAN, dari dahulu 7  y  Allahku, Yang Mahakudus? z  Tidak akan mati a  kami. Ya TUHAN, telah Kautetapkan b  dia untuk menghukumkan; ya Gunung Batu, c  telah Kautentukan dia untuk menyiksa.

Habakuk 2:13

Konteks
2:13 Sesungguhnya, bukankah dari TUHAN semesta alam asalnya, bahwa bangsa-bangsa bersusah-susah untuk api p  dan suku-suku bangsa berlelah untuk yang sia-sia? q 

Habakuk 3:13

Konteks
3:13 Engkau berjalan maju q  untuk menyelamatkan r  umat-Mu, untuk menyelamatkan orang yang Kauurapi. s  Engkau meremukkan t  bagian atas rumah orang-orang fasik dan Kaubuka dasarnya sampai batu yang penghabisan. Sela.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:2]  1 Full Life : TULISKANLAH PENGLIHATAN ITU.

Nas : Hab 2:2-20

Dalam pasal Hab 2:1-20 Allah menjawab pertanyaan Habakuk mengenai kekuasaan jahat di dunia dan kemungkinan kemusnahan orang benar. Tuhan menyatakan bahwa akan tiba saatnya semua orang jahat akan dibinasakan dan orang yang tidak ikut digoncang hanyalah orang yang benar, mereka yang berhubungan dengan Allah oleh iman mereka

(lihat cat. --> Hab 2:4).

[atau ref. Hab 2:4]

[1:2]  2 Full Life : BERAPA LAMA LAGI TUHAN, AKU BERTERIAK

Nas : Hab 1:2-4

(versi Inggris NIV -- aku minta tolong). Habakuk sedang berdoa kepada Allah untuk menghentikan kesalahan yang dilihatnya antara umat perjanjian; namun Allah tampaknya tidak melakukan apa-apa selain membiarkan saja kekerasan, ketidakadilan, dan penghancuran orang benar. Pertanyaan-pertanyaannya membahas tema dari dahulu kala, "Mengapa Allah menunggu demikian lama untuk menghukum kejahatan?" dan "Mengapa doa-doa kita pada umumnya tidak dijawab dengan cepat?" Tetapi, perhatikan, bahwa keluhan-keluhan ini muncul dari hati yang beriman kepada Allah yang benar.

[3:3]  3 Full Life : ALLAH DATANG.

Nas : Hab 3:3-16

Di dalam ayat-ayat ini Habakuk mengacu kepada waktu Allah membebaskan umat-Nya dari Mesir (lih. pasal Kel 14:1-28). Allah yang sama yang datang dengan keselamatan di masa lampau akan datang kembali dalam seluruh kemuliaan-Nya. Semua yang menantikan kedatangan itu akan hidup dan menyaksikan kemenangannya atas semua kerajaan dan bangsa.

[2:6]  4 Full Life : CELAKALAH ORANG.

Nas : Hab 2:6-20

Ayat-ayat ini mengucapkan kutukan-kutukan hukuman atas mereka yang "tidak lurus hatinya" (ayat Hab 2:4). Orang semacam ini akan dihukum karena merampas milik orang (ayat Hab 2:6-8), ketidakadilan (ayat Hab 2:9-11), kekerasan dan tindak pidana (ayat Hab 2:12-14), kebejatan (ayat Hab 2:15-17), dan penyembahan berhala (ayat Hab 2:18-20).

[2:3]  5 Full Life : MASIH MENANTI SAATNYA.

Nas : Hab 2:3

Penyelesaian terakhir untuk masalah Habakuk akan datang di masa depan, pada saat yang ditetapkan Allah.

  1. 1) Kejahatan di dunia akan sampai pada titik akhir. Umat Allah yang setia harus "menanti saatnya" sekalipun tampaknya begitu lama.
  2. 2) Seperti Habakuk, kita harus menantikan campur tangan yang benar dari Tuhan pada akhir zaman ini. Pada akhirnya, Kristus akan mengangkat orang benar dari bumi dan membinasakan segala kejahatan (lih. 1Tes 4:16-17;

    lihat art. KEANGKATAN GEREJA).

[3:2]  6 Full Life : HIDUPKANLAH ITU DALAM LINTASAN TAHUN.

Nas : Hab 3:2

Habakuk tahu bahwa umat Allah telah berdosa dan akan mengalami hukuman-Nya. Di dalam situasi ini ia memanjatkan dua permohonan.

  1. 1) Ia berdoa agar Allah datang di antara umat-Nya dengan manifestasi baru akan kuasa-Nya. Habakuk tahu bahwa umat Allah tidak akan selamat jikalau Tuhan tidak campur tangan dalam hidup mereka dengan mencurahkan kasih karunia dan Roh-Nya; hanya dengan demikian akan ada kehidupan rohani sejati di antara mereka.
  2. 2) Habakuk berdoa agar pada masa kesesakan bagi umat Tuhan, Allah berkenan untuk tetap menunjukkan kasih sayang-Nya; tanpa kasih sayang itu umat tersebut tidak akan dapat bertahan. Sewaktu landasan gereja masa kini digoncangkan dan kesulitan ada pada setiap pihak, kita juga perlu memohon agar Tuhan menyatakan diri, kasih sayang dan kuasa-Nya kembali, supaya hidup dan pembaharuan dapat dialami oleh umat-Nya.

[1:12]  7 Full Life : BUKANKAH ENGKAU ... DARI DAHULU?

Nas : Hab 1:12

Habakuk terkejut sekali bahwa Allah akan memakai bangsa yang demikian jahat untuk menyerbu Yehuda, namun dia yakin bahwa Allah tidak akan membiarkan mereka memusnahkan umat-Nya sendiri dan melalui kebinasaan itu membatalkan rencana penebusan-Nya bagi umat manusia.



TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA