Keluaran 20:19
Konteks20:19 Mereka berkata kepada Musa: "Engkaulah berbicara dengan kami, maka kami akan mendengarkan; tetapi janganlah Allah berbicara h dengan kami, nanti kami mati. i "
Mazmur 85:8
Konteks85:8 (85-9) Aku mau mendengar apa yang hendak difirmankan Allah, TUHAN. Bukankah Ia hendak berbicara tentang damai b kepada umat-Nya dan kepada orang-orang yang dikasihi-Nya, supaya jangan mereka kembali kepada kebodohan? c
Yesaya 6:8
Konteks6:8 Lalu aku mendengar suara e Tuhan berkata: "Siapakah yang akan Kuutus 1 , f dan siapakah yang mau pergi untuk Aku? g " Maka sahutku: "Ini aku, h utuslah aku!"
Daniel 10:19
Konteks10:19 dan berkata: "Hai engkau yang dikasihi, d janganlah takut, sejahteralah e engkau, jadilah kuat, f ya, jadilah kuat!" Sementara ia berbicara dengan aku, aku merasa kuat lagi dan berkata: "Berbicaralah kiranya tuanku, sebab engkau telah memberikan aku kekuatan. g "
Kisah Para Rasul 9:6
Konteks9:6 Tetapi bangunlah dan pergilah ke dalam kota, di sana akan dikatakan kepadamu, apa yang harus kauperbuat. k "


[6:8] 1 Full Life : SIAPAKAH YANG AKAN KUUTUS?
Nas : Yes 6:8
Hanya setelah mengalami penyucian Yesaya ditugaskan sebagai nabi
(lihat art. NABI DI DALAM PERJANJIAN LAMA).
Bagian ini mengingatkan kita akan Amanat Agung Tuhan kita yang sudah bangkit untuk menyampaikan Injil keselamatan ke seluruh dunia (Mat 28:18-20). Jikalau perintah untuk pergi itu menguasai hati kita, kita akan menanggapinya seperti Yesaya, "Ini aku, utuslah aku."