TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Keluaran 15:26

Konteks
15:26 firman-Nya: "Jika kamu sungguh-sungguh mendengarkan suara TUHAN, Allahmu, dan melakukan apa yang benar di mata-Nya, dan memasang telingamu kepada perintah-perintah-Nya dan tetap mengikuti i  segala ketetapan-Nya, j  maka Aku tidak akan menimpakan kepadamu penyakit k  manapun, yang telah Kutimpakan kepada orang Mesir; sebab Aku Tuhanlah yang menyembuhkan l  engkau 1 ."

Ulangan 11:13

Konteks
11:13 Jika kamu dengan sungguh-sungguh mendengarkan b  perintah yang kusampaikan kepadamu pada hari ini, sehingga kamu mengasihi c  TUHAN, Allahmu, dan beribadah kepada-Nya dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu, d 

Ulangan 11:22

Konteks
11:22 Sebab jika kamu sungguh-sungguh berpegang t  pada perintah yang kusampaikan kepadamu untuk dilakukan, dengan mengasihi u  TUHAN, Allahmu, dengan hidup menurut segala jalan yang ditunjukkan-Nya dan dengan berpaut v  pada-Nya,

Yesaya 21:7

Konteks
21:7 Apabila dilihatnya pasukan, j  pasang-pasangan orang berkuda, pasukan keledai, pasukan unta, k  maka haruslah diperhatikannya sungguh-sungguh, dengan penuh perhatian."

Yesaya 55:2

Konteks
55:2 Mengapakah kamu belanjakan uang untuk sesuatu yang bukan roti, dan upah jerih payahmu untuk sesuatu yang tidak mengenyangkan? t  Dengarkanlah Aku maka kamu akan memakan yang baik u  dan kamu akan menikmati sajian yang paling lezat. v 

Zakharia 6:15

Konteks
6:15 Orang-orang dari jauh akan datang 2  untuk turut membangun bait TUHAN; r  maka kamu akan mengetahui bahwa TUHAN semesta alam yang mengutus aku kepadamu. s  Dan hal ini akan terjadi, apabila kamu dengan baik-baik mendengarkan t  suara TUHAN Allahmu."

Zakharia 6:2

Konteks
6:2 Kereta pertama ditarik oleh kuda merah, kereta kedua oleh kuda hitam. c 

Pengkhotbah 1:5-10

Konteks
1:5 Matahari terbit 3 , matahari terbenam, lalu terburu-buru menuju tempat ia terbit f  kembali. 1:6 Angin bertiup ke selatan, lalu berputar ke utara, terus-menerus ia berputar, dan dalam putarannya angin itu kembali. 1:7 Semua sungai mengalir ke laut, tetapi laut tidak juga menjadi penuh; ke mana sungai mengalir, ke situ sungai mengalir selalu. g  1:8 Segala sesuatu menjemukan, sehingga tak terkatakan oleh manusia; mata tidak kenyang melihat, h  telinga tidak puas mendengar. 1:9 Apa yang pernah ada akan ada lagi, dan apa yang pernah dibuat akan dibuat lagi; i  tak ada sesuatu yang baru di bawah matahari 4 . 1:10 Adakah sesuatu yang dapat dikatakan: "Lihatlah, ini baru!"? Tetapi itu sudah ada dulu, lama sebelum kita ada.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[15:26]  1 Full Life : AKU TUHANLAH YANG MENYEMBUHKAN ENGKAU.

Nas : Kel 15:26

Jikalau orang Israel sungguh-sungguh mendengarkan dan menaati Allah, Ia tidak akan membiarkan salah satu penyakit atau tulah yang dikenakan-Nya kepada orang Mesir menimpa mereka. Janji ini menunjukkan bahwa Allah lebih ingin menyembuhkan umat-Nya daripada menimpakan penyakit dan kesusahan atas mereka (juga lih. Kel 23:25; Ul 7:15; Mazm 103:3; 107:20; Yeh 18:23,32; Yeh 33:11). Mengenai janji Allah untuk menyembuhkan di bawah perjanjian yang baru

lihat art. PENYEMBUHAN ILAHI.

[6:15]  2 Full Life : ORANG-ORANG DARI JAUH AKAN DATANG.

Nas : Za 6:15

Frase ini mengacu kepada orang-orang bukan Yahudi (bd. Ef 2:11-13).

[1:5]  3 Full Life : MATAHARI TERBIT.

Nas : Pengkh 1:5-11

Dunia tampaknya berjalan terus sesuai dengan pola tertentu tanpa ada yang berubah. Umat manusia tidak bisa berharap bahwa alam akan memberi tahu makna untuk hidup mereka di dunia, mereka juga tidak dapat menemukan kepuasan total di dalamnya.

[1:9]  4 Full Life : TAK ADA SESUATU YANG BARU DI BAWAH MATAHARI.

Nas : Pengkh 1:9

Ayat ini tidak berarti bahwa tidak ada penemuan baru, hanya bahwa tidak ada bentuk kegiatan baru. Pencarian, sasaran, dan keinginan umat manusia tetap sama.



TIP #05: Coba klik dua kali sembarang kata untuk melakukan pencarian instan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA