Ulangan 6:6-9
Konteks6:6 Ingatlah selalu perintah-perintah yang kusampaikan kepadamu hari ini. 6:7 Kamu harus mengajarkan semuanya itu terus-menerus kepada anak-anakmu, dan bicarakanlah ketika kamu duduk di rumahmu, ketika kamu sedang dalam perjalanan, ketika kamu sedang berbaring, dan ketika kamu bangun. 6:8 Ikatkanlah itu sebagai tanda peringatan pada tanganmu dan pasangkanlah itu di dahimu. 6:9 Tuliskanlah itu pada tiang pintu rumahmu dan gerbangmu.
Ulangan 11:18
Konteks11:18 Haruslah kamu mengingat dalam hati dan jiwamu seluruh perintah ini. Kamu harus mengikatnya sebagai tanda di tanganmu, dan jadikanlah lambang di dahimu.
Yosua 1:8
Konteks1:8 Kitab Taurat ini tidak boleh jauh dari mulutmu, tetapi kamu harus merenungkannya siang dan malam supaya kamu dapat sungguh-sungguh melakukan sesuai dengan semua yang tertulis di dalamnya. Dengan demikian, kamu akan membuat jalanmu berhasil dan kamu akan beruntung.
Mazmur 1:2
Konteks1:2 Akan tetapi, yang kesenangannya ada dalam hukum TUHAN, dan dia merenungkan hukum-Nya siang dan malam.
Mazmur 119:97-100
KonteksMem
119:97 Oh, betapa aku mencintai taurat-Mu! Inilah perenungkanku sepanjang hari.
119:98 Perintah-perintah-Mu membuatku lebih bijaksana daripada musuh-musuhku, karena semua itu selalu bersamaku.
119:99 Aku memiliki lebih banyak pengertian daripada semua pengajarku, karena kesaksian-kesaksian-Mu adalah perenunganku.
119:100 Aku mengerti melebihi orang-orang tua, karena aku mengamati titah-titah-Mu.
Yohanes 5:39
Konteks5:39 Kamu mempelajari Kitab Suci karena kamu menyangka bahwa di dalam Kitab Suci kamu akan mendapatkan hidup yang kekal; dan Kitab Suci itu juga memberi kesaksian tentang Aku,
Yohanes 5:2
Konteks5:2 Di Yerusalem, di dekat Pintu Gerbang Domba ada sebuah kolam yang dalam bahasa Ibrani disebut Betesda, yang memiliki lima serambi.
Titus 3:15
Konteks3:15 Semua orang yang ada bersamaku menyampaikan salam untukmu. Sampaikan salamku kepada mereka yang mengasihi kami dalam iman. Anugerah menyertai kamu semua.





