TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Daniel 2:20-23

Konteks
2:20 Berkatalah Daniel: "Terpujilah nama Allah dari selama-lamanya m  sampai selama-lamanya, sebab dari pada Dialah hikmat dan kekuatan! n  2:21 Dia mengubah saat dan waktu, o  Dia memecat p  raja q  dan mengangkat raja, Dia memberi hikmat r  kepada orang bijaksana dan pengetahuan kepada orang yang berpengertian; s  2:22 Dialah yang menyingkapkan hal-hal t  yang tidak terduga dan yang tersembunyi, Dia tahu apa yang ada di dalam gelap, u  dan terang v  ada pada-Nya. 2:23 Ya Allah nenek moyangku, w  kupuji dan kumuliakan Engkau, sebab Engkau mengaruniakan kepadaku hikmat x  dan kekuatan, dan telah memberitahukan kepadaku sekarang apa yang kami mohon kepada-Mu: Engkau telah memberitahukan kepada kami hal yang dipersoalkan raja. y "

Daniel 4:17

Konteks
4:17 Titah ini adalah menurut putusan para penjaga dan hal ini menurut perkataan orang-orang kudus, supaya orang-orang yang hidup tahu, bahwa Yang Mahatinggi g  berkuasa 1  h  atas kerajaan manusia dan memberikannya kepada siapa yang dikehendaki-Nya, bahkan orang yang paling kecil i  sekalipun dapat diangkat-Nya untuk kedudukan itu.

Daniel 4:25

Konteks
4:25 tuanku akan dihalau dari antara manusia dan tempat tinggal tuanku akan ada di antara binatang-binatang di padang; kepada tuanku akan diberikan makanan rumput, seperti kepada lembu, dan tuanku akan dibasahi w  dengan embun dari langit; dan demikianlah akan berlaku atas tuanku sampai tujuh masa berlalu, hingga tuanku mengakui, bahwa Yang Mahatinggi x  berkuasa atas kerajaan manusia dan memberikannya kepada siapa yang dikehendaki-Nya. y 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:17]  1 Full Life : YANG MAHATINGGI BERKUASA.

Nas : Dan 4:17

Raja perlu belajar bahwa Tuhan Allah itu mahakuasa dan dapat menempatkan siapa saja yang diinginkan-Nya untuk memerintah kerajaan-kerajaan dunia.



TIP #31: Tutup popup dengan arahkan mouse keluar dari popup. Tutup sticky dengan menekan ikon . [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA