TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Daniel 12:3

Konteks
12:3 Dan orang-orang bijaksana s  akan bercahaya 1  t  seperti cahaya cakrawala, dan yang telah menuntun banyak orang kepada kebenaran u  seperti bintang-bintang, tetap untuk selama-lamanya. v 

Yohanes 4:36

Konteks
4:36 Sekarang juga penuai telah menerima upahnya dan ia mengumpulkan j  buah untuk hidup yang kekal 2 , k  sehingga penabur dan penuai sama-sama bersukacita.

Yohanes 4:1

Konteks
Percakapan dengan perempuan Samaria
4:1 Ketika Tuhan Yesus mengetahui, bahwa orang-orang Farisi telah mendengar, bahwa Ia memperoleh dan membaptis murid lebih banyak dari pada Yohanes b 

Kolose 3:8

Konteks
3:8 Tetapi sekarang, buanglah i  semuanya ini, yaitu marah, geram, kejahatan, fitnah j  dan kata-kata kotor yang keluar dari mulutmu. k 

Kolose 3:14

Konteks
3:14 Dan di atas semuanya itu: kenakanlah kasih, z  sebagai pengikat yang mempersatukan a  dan menyempurnakan.

Kolose 1:8

Konteks
1:8 Dialah juga yang telah menyatakan kepada kami kasihmu dalam Roh. p 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[12:3]  1 Full Life : ORANG-ORANG BIJAKSANA AKAN BERCAHAYA.

Nas : Dan 12:3

Orang bijaksana, sebagaimana diuraikan dalam PL, adalah orang saleh. Mereka menunjukkan hikmat mereka bukan hanya dengan cara hidup mereka, tetapi dengan efek kehidupan dan kesaksian mereka, karena mereka menuntun banyak orang kepada hidup yang benar. Cahaya mereka berarti bahwa mereka akan diubah, dan kemuliaan Allah akan terpancar di dalam dan melalui mereka.

[4:36]  2 Full Life : BUAH UNTUK HIDUP YANG KEKAL.

Nas : Yoh 4:36

Mereka yang membawa orang kepada Yesus Kristus melakukan sesuatu dengan dampak abadi. Pada suatu saat mereka akan bersukacita di sorga atas orang-orang yang diselamatkan karena doa dan kesaksian mereka. Pada saat bersamaan, mereka harus ingat bahwa usaha mereka sering merupakan hasil kerja orang lain (ayat Yoh 4:38). Segala sesuatu yang kita lakukan untuk Allah sebagian besar merupakan hasil dari karya dan pengorbanan Kristus dan orang lain.



TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.08 detik
dipersembahkan oleh YLSA