TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Bilangan 5:8

Konteks
5:8 Tetapi apabila orang itu tidak ada kaumnya, kepada siapa dapat dibayar tebusan salah itu, maka tebusan salah yang harus dibayar itu menjadi kepunyaan TUHAN, dan adalah bagian imam, belum terhitung domba jantan l  pendamaian yang dipakai untuk mengadakan pendamaian bagi orang itu. m 

Bilangan 11:16

Konteks
11:16 Lalu berfirmanlah TUHAN kepada Musa: "Kumpulkanlah di hadapan-Ku dari antara para tua-tua x  Israel tujuh puluh orang, yang kauketahui menjadi tua-tua bangsa y  dan pengatur pasukannya, kemudian bawalah mereka ke Kemah Pertemuan, z  supaya mereka berdiri di sana bersama-sama dengan engkau.

Bilangan 18:23

Konteks
18:23 tetapi orang Lewi, merekalah yang harus melakukan pekerjaan pada Kemah Pertemuan dan mereka harus menanggung akibat kesalahan mereka; itulah suatu ketetapan g  untuk selama-lamanya bagimu turun-temurun. h  Mereka tidak akan mendapat milik pusaka i  di tengah-tengah orang Israel, j 

Bilangan 19:12

Konteks
19:12 Ia harus menghapus dosa dari dirinya dengan air itu pada hari yang ketiga, dan pada hari yang ketujuh q  ia tahir r . Tetapi jika pada hari yang ketiga ia tidak menghapus dosa dari dirinya, maka tidaklah ia tahir pada hari yang ketujuh.

Bilangan 22:18

Konteks
22:18 Tetapi Bileam menjawab kepada pegawai-pegawai Balak: "Sekalipun Balak memberikan kepadaku emas dan perak seistana penuh, aku tidak akan sanggup berbuat sesuatu, yang kecil atau yang besar, yang melanggar titah TUHAN, Allahku 1 . n 

Bilangan 28:26

Konteks
28:26 Pada hari hulu hasil, p  pada waktu kamu mempersembahkan korban sajian baru kepada TUHAN, pada hari raya lepas tujuh minggu, q  haruslah kamu mengadakan pertemuan kudus, maka tidak boleh kamu melakukan sesuatu pekerjaan r  berat.

Bilangan 32:17

Konteks
32:17 tetapi kami sendiri akan mempersenjatai diri dan dengan bersegera kami akan berjalan di depan orang Israel, m  sampai kami membawa mereka ke tempatnya; n  sementara itu anak-anak kami akan tinggal dalam kota-kota yang berkubu oleh karena penduduk negeri ini;
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[22:18]  1 Full Life : TUHAN, ALLAHKU.

Nas : Bil 22:18

Acuan Bileam kepada "Tuhan, Allahku" mungkin menunjukkan bahwa penyembahannya kepada banyak dewa juga meliputi Allah Israel. Alkitab melukiskan Bileam sebagai teladan orang yang bermotivasikan uang dan bukan kebenaran (Ul 23:3-6; 2Pet 2:15-16; Yud 1:11).



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA