TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ayub 4:18

Konteks
4:18 Sesungguhnya, hamba-hamba-Nya v  tidak dipercayai-Nya, malaikat-malaikat-Nyapun didapati-Nya tersesat, w 

Ayub 6:14

Konteks
6:14 Siapa o  menahan kasih sayang p  terhadap sesamanya, q  melalaikan takut akan Yang Mahakuasa. r 

Ayub 13:27

Konteks
13:27 kakiku Kaumasukkan ke dalam pasung, q  segala tindak tandukku r  Kauawasi, dan rintangan Kaupasang di depan tapak kakiku?

Ayub 17:8

Konteks
17:8 Orang-orang yang jujur tercengang karena hal itu, dan orang yang tidak bersalah naik pitam w  terhadap orang fasik.

Ayub 19:29

Konteks
19:29 takutlah kepada pedang, karena kegeraman mendatangkan hukuman pedang, p  agar kamu tahu, bahwa ada pengadilan. q "

Ayub 21:19

Konteks
21:19 Bencana untuk dia disimpan Allah bagi anak-anaknya. c  Sebaiknya, orang itu sendiri diganjar Allah, supaya sadar; d 

Ayub 22:21

Konteks
22:21 Berlakulah ramah terhadap Dia, w  supaya engkau tenteram; x  dengan demikian engkau y  memperoleh keuntungan 1 .

Ayub 23:14

Konteks
23:14 Karena Ia akan menyelesaikan apa yang ditetapkan atasku, dan banyak lagi hal yang serupa itu dimaksudkan-Nya. u 

Ayub 24:1

Konteks
Allah seakan-akan acuh tak acuh terhadap kejahatan
24:1 "Mengapa Yang Mahakuasa tidak mencadangkan masa b  penghukuman c  dan mereka yang mengenal Dia tidak melihat hari d  pengadilan-Nya?

Ayub 31:2

Konteks
31:2 Karena bagian n  apakah yang ditentukan Allah dari atas, milik pusaka apakah yang ditetapkan Yang Mahakuasa dari tempat yang tinggi? o 

Ayub 32:13

Konteks
32:13 Jangan berkata sekarang: Kami sudah mendapatkan hikmat; h  hanya Allah yang dapat mengalahkan i  dia, bukan manusia.

Ayub 33:12

Konteks
33:12 Sesungguhnya, dalam hal itu engkau tidak benar, demikian sanggahanku kepadamu, karena Allah itu lebih dari pada manusia. p 

Ayub 35:9

Konteks
35:9 Orang menjerit v  oleh karena banyaknya penindasan, w  berteriak minta tolong oleh karena kekerasan orang-orang yang berkuasa; x 

Ayub 37:24

Konteks
37:24 Itulah sebabnya Ia y  ditakuti orang; setiap orang yang menganggap dirinya mempunyai hikmat, z  tidak dihiraukan-Nya."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[22:21]  1 Full Life : ENGKAU MEMPEROLEH KEUNTUNGAN.

Nas : Ayub 22:21-30

Elifas menghimbau Ayub dengan doktrin pertobatan yang tradisional namun terlalu sederhana: jikalau Ayub bersedia kembali kepada Allah, menerima instruksi dari firman-Nya, merendahkan diri dan menghapus dosa dari hidupnya, dan meninggalkan ketergantungannya pada hal-hal dunia serta bersukacita di dalam Yang Mahakuasa, maka dengan sendirinya Allah akan membebaskannya dari semua kesulitan, doa-doanya akan didengar, dan keberhasilan akan mengikuti semua usahanya. Akan tetapi, Elifas bersalah dalam tiga hal.

  1. 1) Pertobatan dan keselamatan tidak selalu menghasilkan kemakmuran jasmaniah dan materiel. Kadang-kadang orang beriman, justru karena kesetiaannya "menderita kekurangan, kesesakan, dan siksaan" (Ibr 11:37); sekalipun mereka mempercayai janji-janji Allah, namun saat ini mereka "tidak memperoleh apa yang dijanjikan itu" (Ibr 11:39).
  2. 2) Ketika menasihati Ayub untuk bertobat supaya memperoleh kembali kesehatan dan kemakmurannya, Elifas dengan tidak sengaja berpihak kepada Iblis dan tuduhan-tuduhannya menentang Ayub dan Allah. Iblis sebelumnya sudah menuduh Ayub melayani Allah hanya karena apa yang dapat diperoleh daripada-Nya (Ayub 1:9-11). Perhatikan bahwa jikalau Ayub bertobat karena dosa yang terduga supaya memperoleh berkat Allah, maka dia memang layak dituduh melayani Allah hanya demi keuntungan pribadi.
  3. 3) Walaupun perkataan Elifas dengan fasik mengungkapkan pentingnya pertobatan, perkataan itu diucapkan dengan motivasi yang salah. Sama sekali tidak ada simpati di dalam hatinya terhadap penderitaan Ayub. Kegagalan Elifas menunjukkan bahwa amanat pertobatan yang dialamatkan kepada yang lemah dan menderita harus disertai kata-kata penghiburan dan belas kasihan.



TIP #14: Gunakan Boks Temuan untuk melakukan penyelidikan lebih jauh terhadap kata dan ayat yang Anda cari. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA