TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ayub 38:10

Konteks
38:10 ketika Aku menetapkan batasnya, s  dan memasang t  palang dan pintu;

Ayub 38:6

Konteks
38:6 Atas apakah sendi-sendinya dilantak, j  dan siapakah yang memasang batu penjurunya k 

Ayub 33:11

Konteks
33:11 Ia memasukkan kakiku ke dalam pasung, n  Ia mengawasi segala jalanku. o 

Ayub 9:33

Konteks
9:33 Tidak ada wasit di antara kami 1 , j  yang dapat memegang kami berdua! k 

Ayub 28:27

Konteks
28:27 ketika itulah Ia melihat hikmat, lalu memberitakannya, menetapkannya, bahkan menyelidikinya; d 

Ayub 37:7

Konteks
37:7 Tangan setiap manusia diikat-Nya t  dengan dibubuhi meterai, agar semua orang mengetahui perbuatan-Nya. u 

Ayub 38:4

Konteks
38:4 Di manakah engkau, ketika Aku meletakkan dasar bumi 2 ? f  Ceritakanlah, kalau engkau mempunyai pengertian 3 ! g 

Ayub 13:27

Konteks
13:27 kakiku Kaumasukkan ke dalam pasung, q  segala tindak tandukku r  Kauawasi, dan rintangan Kaupasang di depan tapak kakiku?

Ayub 41:8

Konteks
41:8 (40-27) Letakkan tanganmu ke atasnya! Ingatlah pertarungannya! --Engkau takkan melakukannya lagi! c 

Ayub 31:35

Konteks
31:35 Ah, sekiranya ada yang mendengarkan aku! a  --Inilah tanda tanganku! Hendaklah Yang Mahakuasa menjawab aku! --Sekiranya ada surat tuduhan b  yang ditulis lawanku!
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[9:33]  1 Full Life : WASIT DI ANTARA KAMI.

Nas : Ayub 9:33

Ayub melihat perlunya seorang pengantara yang dapat memegang tangannya dan dengan tangan lainnya berpegang kepada Allah serta mendamaikan kedua pihak. Yesus Kristus menjadi pengantara seperti itu, karena oleh kematian dan kebangkitan-Nya Ia memulihkan persekutuan kita dengan Allah (1Tim 2:5; Ibr 9:15).

[38:4]  2 Full Life : DASAR BUMI.

Nas : Ayub 38:4

Perkataan Allah hanya membahas dunia alami dari ciptaan dan alam. Ia melukiskan rahasia dan kerumitan semesta alam sambil menyatakan bahwa caranya mengatur dunia jauh melampaui jangkauan pemahaman kita. Allah ingin Ayub mengerti bahwa kegiatan-Nya di alam semesta itu dapat dibandingkan dengan pemerintahan-Nya dalam tatanan moral dan rohani semesta alam ini, dan pengertian lengkap mengenai cara-cara Allah tidak akan dijumpai dalam hidup ini. Tetapi kitab Ayub menyatakan bahwa apabila semua kebenaran telah diketahui, cara-cara dan tindakan-tindakan Allah akan tampak sebagai adil dan benar.

[38:4]  3 Full Life : CERITAKANLAH KALAU ENGKAU MEMPUNYAI PENGERTIAN.

Nas : Ayub 38:4

Allah menegur Ayub karena berbicara tanpa pengetahuan (ayat Ayub 38:2) dan merendahkan dia dengan membuat hamba-Nya yang menderita itu sadar bahwa nalar manusia bukan tandingan bagi Allah yang tak terbatas dan kekal (bd. Ayub 39:34-38). Tanpa menolak pernyataan Ayub mengenai integritas moralnya, Allah mempersoalkan gagasan Ayub bahwa Dia mungkin tidak memerintah dunia ini dengan adil (mis. pasal Ayub 21:1-34; Ayub 24:1-25). Tetapi Allah selanjutnya memastikan Ayub bahwa dalam dialognya dengan para penasihatnya, ia telah mengatakan yang benar tentang Allah (Ayub 42:7). Dengan kata lain, Allah menilai kesalahan pemahaman Ayub sebagai datangnya dari kekurangan pengertian dan bukan dari kegagalan iman atau kurang mengasihi Tuhan.



TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA