TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Tawarikh 4:3

Konteks
4:3 Di sebelah bawah tepinya ada gambar lembu-lembu yang mengelilinginya sama sekali, sepuluh dalam sehasta, merangkum "laut" itu berkeliling; lembu itu dua jajar, dituang setuangan dengan bejana itu.

2 Tawarikh 16:8

Konteks
16:8 Bukankah tentara orang Etiopia l  dan Libia besar jumlahnya, kereta dan orang berkudanya sangat banyak? m  Namun TUHAN telah menyerahkan n  mereka ke dalam tanganmu, karena engkau bersandar kepada-Nya.

2 Tawarikh 3:10

Konteks
3:10 Ia membuat dua i  kerub berupa pahatan di ruang maha kudus dan melapisinya dengan emas.

2 Tawarikh 3:14

Konteks
3:14 Kemudian ia membuat tabirnya k  dari kain ungu tua, kain ungu muda, kain kirmizi dan lenan halus, dan menggambarkan kerubim l  padanya.

2 Tawarikh 4:5

Konteks
4:5 Tebal "laut" itu setapak tangan dan tepinya serupa tepi piala, seperti bunga bakung yang berkembang. "Laut" itu dapat memuat tiga ribu bat air.

2 Tawarikh 21:3

Konteks
21:3 Ayahnya memberikan kepada mereka banyak pemberian, q  berupa emas dan perak dan barang-barang berharga, juga kota-kota r  berkubu di Yehuda. Tetapi kedudukan raja diberikannya kepada Yoram, karena dialah anak sulungnya.

2 Tawarikh 2:5

Konteks
2:5 Dan rumah yang hendak kudirikan itu harus besar, i  sebab Allah kami lebih besar dari segala allah. j 

2 Tawarikh 3:6-7

Konteks
3:6 Ruang itu dilapisinya juga dengan batu permata yang mahal-mahal sebagai perhiasan, sedang emasnya emas Parwaim. 3:7 Demikianlah ruang itu, balok-baloknya, ambang-ambangnya, dinding-dindingnya dan pintu-pintunya disaputnya dengan emas dan pada dinding-dindingnya diukirkannya kerub. f 

2 Tawarikh 9:24

Konteks
9:24 Mereka datang masing-masing membawa persembahannya, r  yakni barang-barang perak dan barang-barang emas, pakaian, senjata, rempah-rempah, kuda dan bagal, dan begitulah tahun demi tahun.

2 Tawarikh 11:11

Konteks
11:11 Ia memperkokoh kota-kota kubu itu dan menempatkan di situ kepala-kepala pasukan dengan persediaan makanan, minyak dan anggur;

2 Tawarikh 35:5

Konteks
35:5 Berdirilah di halaman tempat kudus menurut golongan puak saudara-saudaramu yang lain, yakni kaum awam, dengan satu rombongan puak orang Lewi untuk tiap golongan saudara-saudaramu itu.

2 Tawarikh 31:5

Konteks
31:5 Segera setelah perintah ini tersiar, orang Israel membawa dalam jumlah yang besar hasil pertama h  dari pada gandum, anggur, i  minyak, madu dan segala macam hasil bumi. Mereka membawa juga persembahan persepuluhan dari segala sesuatu dalam jumlah yang besar.

2 Tawarikh 1:15

Konteks
1:15 Raja membuat banyaknya emas v  dan perak di Yerusalem sama seperti batu, dan banyaknya pohon kayu aras sama seperti pohon ara yang tumbuh di Daerah Bukit.

2 Tawarikh 3:5

Konteks
3:5 Ruang besar dipapaninya dengan kayu sanobar. Kayu itu disaputnya dengan emas tua; kemudian dipasangnya pohon e  korma dan untaian rantai di atasnya.

2 Tawarikh 3:16

Konteks
3:16 Lalu dibuatnya untaian rantai o  yang dipasangnya sebagai kalung di atas kepala tiang-tiang itu, dan dibuatnya seratus buah delima p  yang dipasangnya pada untaian rantai itu.

2 Tawarikh 4:2

Konteks
4:2 Kemudian dibuatnyalah "laut r " tuangan yang sepuluh hasta dari tepi ke tepi, bundar keliling, lima hasta tingginya, dan yang dapat dililit berkeliling oleh tali yang tiga puluh hasta panjangnya.

2 Tawarikh 9:27

Konteks
9:27 Raja membuat banyaknya perak di Yerusalem sama seperti batu, dan banyaknya pohon kayu aras sama seperti pohon ara yang tumbuh di Daerah Bukit.

2 Tawarikh 10:15

Konteks
10:15 Jadi raja tidak mendengarkan permintaan rakyat, sebab hal itu merupakan perubahan yang disebabkan Allah, i  supaya TUHAN menepati firman yang diucapkan-Nya dengan perantaraan Ahia, orang Silo, j  kepada Yerobeam bin Nebat.

2 Tawarikh 15:11

Konteks
15:11 Pada hari itu mereka mempersembahkan kepada TUHAN tujuh ratus lembu sapi dan tujuh ribu kambing domba dari jarahan t  yang mereka bawa pulang.

2 Tawarikh 29:32

Konteks
29:32 Jumlah korban bakaran j  yang dibawa jemaah ialah: lembu tujuh puluh ekor, domba jantan seratus ekor dan domba muda dua ratus ekor. Semuanya sebagai korban bakaran bagi TUHAN.

2 Tawarikh 35:22

Konteks
35:22 Tetapi Yosia tidak berpaling dari padanya, melainkan menyamar o  untuk berperang melawan dia. Ia tidak mengindahkan kata-kata Nekho, yang merupakan pesan Allah 1 , lalu berperang di lembah Megido.

2 Tawarikh 9:9

Konteks
9:9 Lalu diberikan kepada raja seratus dua puluh talenta emas, j  dan sangat banyak rempah-rempah dan batu permata yang mahal-mahal; tidak pernah lagi ada rempah-rempah seperti yang diberikan ratu negeri Syeba kepada raja Salomo itu.

2 Tawarikh 27:5

Konteks
27:5 Ia berperang melawan raja bani Amon g  dan mengalahkannya, sehingga pada tahun itu juga bani Amon membayar kepadanya seratus talenta perak, sepuluh ribu kor gandum dan sepuluh ribu kor jelai. Juga pada tahun kedua dan ketiga bani Amon membawa upeti itu kepadanya.

2 Tawarikh 33:7

Konteks
33:7 Ia menaruh juga patung berhala yang telah dibuatnya dalam rumah w  Allah, walaupun Allah telah berfirman kepada Daud dan kepada Salomo, anaknya: "Dalam rumah ini dan di Yerusalem, yang telah Kupilih dari antara segala suku Israel, Aku akan menaruh nama-Ku untuk selama-lamanya!

2 Tawarikh 33:15

Konteks
33:15 Ia menjauhkan g  allah-allah asing dan berhala dari rumah TUHAN, juga segala mezbah yang didirikannya di atas gunung rumah TUHAN dan di Yerusalem, dan membuangnya ke luar kota.

2 Tawarikh 2:4

Konteks
2:4 Ketahuilah, aku hendak mendirikan sebuah rumah c  bagi nama TUHAN, Allahku, untuk menguduskannya bagi Dia, supaya di hadapan-Nya dibakar ukupan d  dari wangi-wangian, tetap diatur roti e  sajian dan dipersembahkan korban bakaran f  pada waktu pagi dan pada waktu petang, pada hari-hari Sabat g  dan bulan-bulan baru, h  dan pada perayaan-perayaan yang ditetapkan TUHAN, Allah kami, sebab semuanya itu adalah kewajiban orang Israel untuk selama-lamanya.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[35:22]  1 Full Life : TIDAK MENGINDAHKAN KATA-KATA NEKHO, YANG MERUPAKAN PESAN ALLAH.

Nas : 2Taw 35:22

Operasi militer Nekho menentang kekuatan Babel yang mulai menguasai dunia adalah dari Tuhan. Yosia, sekalipun ia seorang benar, gagal untuk memahami kehendak Allah dalam hal ini sehingga berusaha menghalangi tentara Nekho. Kegagalan Yosia untuk mencari kehendak dan maksud Allah dibayar dengan kematiannya.



TIP #31: Tutup popup dengan arahkan mouse keluar dari popup. Tutup sticky dengan menekan ikon . [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA