TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Tawarikh 2:7

Konteks
2:7 Maka sekarang, kirimlah kepadaku seorang yang ahli mengerjakan emas, perak, tembaga, besi, kain ungu muda, kain kirmizi, kain ungu tua, dan yang juga pandai membuat ukiran, untuk membantu para ahli m  yang ada padaku di Yehuda dan di Yerusalem, yang telah ditunjuk ayahku Daud.

2 Tawarikh 5:2

Konteks
Tabut perjanjian dipindahkan dan kemuliaan TUHAN memenuhi Bait Suci
5:2 Pada waktu itu Salomo menyuruh para tua-tua Israel dan semua kepala suku, para pemimpin puak orang Israel, berkumpul di Yerusalem, untuk mengangkut tabut perjanjian l  TUHAN dari kota Daud, yaitu Sion.

2 Tawarikh 8:18

Konteks
8:18 Dengan perantaraan anak buahnya Huram mengirim kapal-kapal kepadanya dan anak buah yang tahu tentang laut. Bersama-sama anak buah Salomo mereka sampai ke Ofir dan dari sana mereka mengambil empat ratus lima puluh talenta emas, d  yang mereka bawa kepada raja Salomo.

2 Tawarikh 18:2

Konteks
18:2 Beberapa tahun kemudian, pergilah ia kepada Ahab di Samaria. Ahab menyembelih banyak kambing domba dan lembu sapi untuk dia dan rombongannya, dan mengajaknya untuk menyerang Ramot-Gilead.

2 Tawarikh 30:1

Konteks
Hizkia merayakan Paskah
30:1 Kemudian Hizkia mengirim pesan kepada seluruh Israel q  dan Yehuda, bahkan menulis surat kepada Efraim dan Manasye r  supaya mereka datang merayakan Paskah s  bagi TUHAN, Allah orang Israel, di rumah TUHAN di Yerusalem.

2 Tawarikh 32:12

Konteks
32:12 Bukankah Hizkia ini yang menjauhkan segala bukit pengorbanan dan mezbah TUHAN itu, dan berkata kepada Yehuda dan Yerusalem: Hanya di depan satu mezbah m  kamu harus sujud menyembah dan membakar korban di atasnya?

2 Tawarikh 32:21

Konteks
32:21 Lalu TUHAN mengirim malaikat 1  w  yang melenyapkan semua pahlawan yang gagah perkasa, pemuka dan panglima yang ada di perkemahan raja Asyur, sehingga ia kemalu-maluan kembali ke negerinya. Kemudian ia ditewaskan dengan pedang x  oleh anak-anak kandungnya sendiri ketika ia memasuki rumah allahnya.

2 Tawarikh 34:22

Konteks
34:22 Maka pergilah Hilkia dengan orang-orang yang disuruh raja kepada nabiah h  Hulda, isteri seorang yang mengurus pakaian-pakaian, yaitu Salum bin Tokhat bin Hasra, penunggu pakaian-pakaian; nabiah itu tinggal di Yerusalem, di perkampungan baru. Mereka berbicara kepadanya sebagaimana yang diperintahkan.

2 Tawarikh 34:33

Konteks
34:33 Yosia menjauhkan segala dewa kekejian u  dari semua daerah orang Israel dan menyuruh semua orang yang ada di Israel beribadah kepada TUHAN, Allah mereka. Maka sepanjang hidup Yosia mereka tidak menyimpang mengikuti TUHAN, Allah nenek moyang mereka.

2 Tawarikh 36:22-23

Konteks
Koresh mengizinkan orang-orang buangan pulang ke negerinya
36:22 Pada tahun pertama zaman Koresh, b  raja negeri Persia, TUHAN menggerakkan hati Koresh 2 , raja Persia itu untuk menggenapkan firman yang diucapkan oleh Yeremia, sehingga disiarkan di seluruh kerajaan Koresh secara lisan dan tulisan pengumuman ini: 36:23 "Beginilah perintah Koresh, raja Persia: Segala kerajaan di bumi telah dikaruniakan kepadaku oleh TUHAN, Allah semesta langit. Ia menugaskan c  aku untuk mendirikan rumah bagi-Nya di Yerusalem, yang terletak di Yehuda. Siapa di antara kamu termasuk umat-Nya, TUHAN, Allahnya, menyertainya, dan biarlah ia berangkat pulang!"
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[32:21]  1 Full Life : LALU TUHAN MENGIRIM MALAIKAT.

Nas : 2Taw 32:21

Lihat cat. --> 2Raj 19:35.

[atau ref. 2Raj 19:35]

[36:22]  2 Full Life : TUHAN MENGGERAKKAN HATI KORESY.

Nas : 2Taw 36:22-23

Penulis mengakhiri kitab ini dengan menekankan bahwa, kendatipun dosa dan kemurtadan Yehuda, Allah masih bekerja untuk menggenapi janji-janji-Nya kepada kaum sisa umat-Nya yang masih setia. Allah akan menggerakkan para pemimpin perkasa dunia ini untuk melaksanakan maksud-Nya dan menggenapi firman-Nya (bd. Ezr 1:1-3; Yer 25:11-14; 27:22; 29:10; Yer 33:7-10).



TIP #28: Arahkan mouse pada tautan catatan yang terdapat pada teks alkitab untuk melihat catatan ayat tersebut dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA