TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Samuel 2:5

Konteks
2:5 maka Daud mengirim orang kepada orang-orang Yabesh-Gilead dengan pesan: "Diberkatilah y  kamu oleh TUHAN, karena kamu telah menunjukkan kasihmu kepada tuanmu, Saul, dengan menguburkannya.

2 Samuel 2:22

Konteks
2:22 Berkatalah sekali lagi Abner kepada Asael: "Berhentilah membuntuti aku. Apa aku harus memukul engkau sampai jatuh? Bagaimana aku dapat memandang muka s  Yoab, abangmu itu?"

2 Samuel 2:29

Konteks
2:29 Semalam-malaman Abner dan orang-orangnya berjalan melalui Araba y -Yordan, menyeberangi sungai Yordan, berjalan terus hampir sepanjang siang, lalu sampai ke Mahanaim. z 

2 Samuel 3:7

Konteks
3:7 Saul mempunyai gundik l  yang bernama Rizpa; m  dia anak perempuan Aya. Berkatalah Isyboset kepada Abner: "Mengapa kauhampiri gundik ayahku?"

2 Samuel 4:6

Konteks
4:6 Kebetulan penjaga pintu rumah itu mengantuk dan tertidur, ketika sedang membersihkan gandum. Demikianlah Rekhab dan Baana menyusup ke dalam.

2 Samuel 5:7

Konteks
5:7 Tetapi Daud merebut kubu pertahanan Sion, c  yaitu kota Daud. d  e 

2 Samuel 7:9

Konteks
7:9 Aku telah menyertai engkau di segala tempat yang kaujalani b  dan telah melenyapkan segala musuhmu dari depanmu. Aku membuat besar namamu seperti nama c  orang-orang besar yang ada di bumi. d 

2 Samuel 7:26

Konteks
7:26 Maka nama-Mu s  akan menjadi besar untuk selama-lamanya, sehingga orang berkata: TUHAN semesta alam ialah Allah atas Israel; maka keluarga hamba-Mu Daud akan tetap kokoh t  di hadapan-Mu.

2 Samuel 10:5

Konteks
10:5 Hal ini diberitahukan kepada Daud, lalu disuruhnya orang menemui mereka, sebab orang-orang itu sangat dipermalukan. Raja berkata: "Tinggallah di Yerikho sampai janggutmu itu tumbuh, kemudian datanglah kembali."

2 Samuel 12:28

Konteks
12:28 Oleh sebab itu, kumpulkanlah sisa tentara, kepunglah kota itu dan rebutlah, supaya jangan aku yang merebut kota itu dan jangan namaku menjadi juga nama kota itu."

2 Samuel 13:9

Konteks
13:9 Sesudah itu gadis itu mengambil kuali dan mengeluarkan isinya di depan Amnon, tetapi ia tidak mau makan. Berkatalah Amnon: "Suruhlah setiap orang keluar meninggalkan e  aku." Lalu keluarlah setiap orang meninggalkan dia.

2 Samuel 13:15

Konteks
13:15 Kemudian timbullah kebencian yang sangat besar pada Amnon terhadap gadis itu, bahkan lebih besar benci yang dirasanya kepada gadis itu dari pada cinta yang dirasanya sebelumnya. Lalu Amnon berkata kepadanya: "Bangunlah, enyahlah!"

2 Samuel 16:10

Konteks
16:10 Tetapi kata raja: "Apakah urusanku dengan kamu, hai anak-anak Zeruya? q  Biarlah ia mengutuk! Sebab apabila TUHAN berfirman kepadanya: Kutukilah Daud, siapakah yang akan bertanya: mengapa engkau berbuat demikian? r "

2 Samuel 17:12

Konteks
17:12 Apabila kita mendatangi dia di salah satu tempat, di mana ia terdapat, maka kita akan menyergapnya, seperti embun jatuh ke bumi, sehingga tidak ada yang lolos, baik dia maupun orang-orang yang menyertainya.

2 Samuel 18:7-8

Konteks
18:7 Tentara Israel terpukul kalah di sana oleh orang-orang Daud, dan pada hari itu terjadilah di sana pertumpahan darah yang dahsyat: dua puluh ribu orang tewas. 18:8 Kemudian pertempuran meluas dari sana meliputi seluruh daerah itu, dan hutan itu memakan lebih banyak orang di antara tentara dari pada yang dimakan pedang pada hari itu.

2 Samuel 19:2

Konteks
19:2 Pada hari itulah kemenangan menjadi perkabungan bagi seluruh tentara, sebab pada hari itu tentara itu mendengar orang berkata: "Raja bersusah hati karena anaknya."

2 Samuel 20:2

Konteks
20:2 Lalu semua orang Israel itu meninggalkan Daud dan mengikuti Seba bin Bikri, sedangkan orang-orang Yehuda tetap berpaut kepada raja mereka, mengikutinya dari sungai Yordan sampai Yerusalem.

2 Samuel 24:1

Konteks
Pendaftaran dan hukuman
24:1 Bangkitlah pula j  murka TUHAN terhadap orang Israel; k  Ia menghasut Daud melawan mereka, firman-Nya: "Pergilah, hitunglah l  orang Israel dan orang Yehuda 1 ."

2 Samuel 24:4-5

Konteks
24:4 Namun titah raja itu terpaksa diikuti oleh Yoab dan oleh para panglima tentara. Maka pergilah Yoab dan panglima-panglima tentara itu atas perintah raja untuk mengadakan pendaftaran di antara bangsa Israel. 24:5 Mereka menyeberangi sungai Yordan, lalu mulai dari Aroer r  dan dari kota yang terletak di tengah-tengah lembah ke arah Gad dan Yaezer. s 

2 Samuel 24:7

Konteks
24:7 Kemudian sampailah mereka ke tempat yang berkubu, Tirus, u  dan ke segala kota orang Hewi v  dan orang Kanaan; akhirnya tibalah mereka di bagian selatan Yehuda, w  di Bersyeba. x 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[24:1]  1 Full Life : HITUNGLAH ORANG ISRAEL DAN ORANG YEHUDA.

Nas : 2Sam 24:1

Perhatikan hal-hal berikut mengenai dosa Daud dalam menghitung jumlah rakyatnya:

  1. 1) Di sini dikatakan bahwa Allah telah menghasut Daud, sedangkan dalam 1Taw 21:1 dikatakan bahwa Iblis "membujuk Daud untuk menghitung orang Israel." Kadang-kadang Allah memakai Iblis untuk mencapai maksud-maksud ilahi-Nya dengan mengizinkan Iblis menguji umat Allah (bd. Ayub 1:12; 2:6; Mat 4:1-11; 1Pet 4:19; 5:8). Allah rupanya mengizinkan Iblis untuk mencobai Daud karena kesombongannya dan ketidakpercayaannya kepada Allah. Kehendak Daud ikut terlibat dalam dosa ini (ayat 2Sam 24:3-4; 1Taw 21:3-4), karena ia dapat melawan Iblis.
  2. 2) Disebutnya "murka Tuhan terhadap Israel" menunjukkan bahwa Israel telah melakukan suatu pelanggaran berat terhadap Allah. Murka Allah hanya bangkit apabila manusia berbuat dosa, dan bangsa itu rupanya telah melakukan sesuatu yang membuat mereka patut menerima hukuman ini (sekalipun dosa yang mereka perbuat tidak disebutkan).
  3. 3) Sifat dosa Daud mungkin berupa kesombongan, terungkap
    1. (a) dalam kepemimpinannya atas suatu bangsa yang kuat dan berjumlah besar, dan
    2. (b) dalam meninggikan dan menyombongkan diri atas berbagai prestasi dan kekuatannya yang besar. Daud bermegah di dalam kemampuan manusia dan jumlah yang besar, bukan dalam kuasa dan kebenaran Allah.



TIP #19: Centang "Pencarian Tepat" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab tanpa keluarga katanya. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA