TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Samuel 1:21

Konteks
1:21 Hai gunung-gunung di Gilboa! a  jangan ada embun, b  jangan ada hujan c  di atas kamu, hai padang-padang pembawa kematian! d  Sebab di sanalah perisai para pahlawan dilumuri, perisai Saul yang tidak diurapi dengan minyak. e 

2 Samuel 12:20

Konteks
12:20 Lalu Daud bangun dari lantai, ia mandi n  dan berurap dan bertukar pakaian; o  ia masuk ke dalam rumah TUHAN dan sujud menyembah. Sesudah itu pulanglah ia ke rumahnya, dan atas permintaannya dihidangkan kepadanya roti, lalu ia makan.

2 Samuel 14:2

Konteks
14:2 maka ia menyuruh orang ke Tekoa z  menjemput dari sana seorang perempuan yang bijaksana, a  lalu ia berkata kepada perempuan itu: "Berlakulah pura-pura berkabung, dan pakailah pakaian berkabung, janganlah berurap dengan minyak, b  dan berlakulah seperti seorang perempuan yang telah lama berkabung karena seorang mati.

2 Samuel 2:4

Konteks
2:4 Kemudian datanglah orang-orang Yehuda, lalu mengurapi v  Daud di sana w  menjadi raja atas kaum Yehuda 1 . Ketika kepada Daud diberitahukan bahwa orang-orang Yabesh-Gilead x  menguburkan Saul,

2 Samuel 1:14

Konteks
1:14 Kemudian berkatalah Daud kepadanya: "Bagaimana? Tidakkah engkau segan mengangkat tanganmu memusnahkan orang yang diurapi n  TUHAN?"

2 Samuel 17:29

Konteks
17:29 madu, dadih, kambing domba dan keju lembu bagi Daud dan bagi rakyat yang bersama-sama dengan dia, untuk dimakan, o  sebab kata mereka: "Rakyat ini tentu telah menjadi lapar, lelah dan haus di padang gurun. p "

2 Samuel 19:21

Konteks
19:21 Lalu berbicaralah Abisai, e  anak Zeruya, katanya: "Bukankah Simei patut dihukum mati karena ia telah mengutuki f  orang yang diurapi g  TUHAN?"

2 Samuel 1:16

Konteks
1:16 Dan Daud berkata kepadanya: "Kautanggung q  sendiri darahmu, sebab mulutmulah yang menjadi saksi menentang engkau, karena berkata: Aku telah membunuh orang yang diurapi TUHAN."

2 Samuel 2:7

Konteks
2:7 Kuatkanlah a  hatimu sekarang dan jadilah orang-orang yang gagah perkasa, sekalipun tuanmu Saul sudah mati; dan aku telah diurapi oleh kaum Yehuda menjadi raja atas mereka."

2 Samuel 3:39

Konteks
3:39 Tetapi aku ini sekarang masih lemah, sekalipun sudah diurapi menjadi raja, sedang orang-orang itu, yakni anak-anak Zeruya, s  melebihi aku t  dalam kekerasan. u  Kiranya TUHAN membalas v  kepada orang yang berbuat jahat setimpal dengan kejahatannya."

2 Samuel 5:3

Konteks
5:3 Maka datanglah semua tua-tua Israel menghadap raja di Hebron, lalu raja Daud mengadakan perjanjian u  dengan mereka di Hebron di hadapan TUHAN; kemudian mereka mengurapi v  Daud menjadi raja atas Israel.

2 Samuel 5:17

Konteks
Daud memukul kalah orang Filistin
5:17 Ketika didengar orang Filistin, bahwa Daud telah diurapi menjadi raja atas Israel, maka majulah semua orang Filistin untuk menangkap Daud. Tetapi Daud mendengar hal itu, lalu ia pergi ke kubu q  pertahanan.

2 Samuel 12:7

Konteks
12:7 Kemudian berkatalah Natan kepada Daud: "Engkaulah orang itu! q  Beginilah firman TUHAN, Allah Israel: Akulah yang mengurapi r  engkau s  menjadi raja atas Israel dan Akulah yang melepaskan engkau dari tangan Saul.

2 Samuel 22:51

Konteks
22:51 Ia mengaruniakan keselamatan k  yang besar kepada raja yang diangkat-Nya, dan menunjukkan kasih setia kepada orang yang diurapi-Nya, l  kepada Daud m  dan anak cucunya untuk selamanya. n "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:4]  1 Full Life : MENGURAPI DAUD ... MENJADI RAJA ATAS KAUM YEHUDA.

Nas : 2Sam 2:4

Pasal 2Sam 2:1-4:12 mengisahkan penempatan Daud sebagai raja atas Yehuda dan perang saudara dengan Isyboset, putra dan pengganti Saul sebagai raja atas suku-suku Israel yang lain (ayat 2Sam 2:8-11). Tujuh setengah tahun kemudian Daud menjadi raja atas seluruh bangsa (2Sam 5:1-5). Mungkin dalam pasal Mazm 18:1-51 Daud merayakan kelepasannya dari semua musuhnya pada saat ini (bd. 1Sam 30:1-31 yang menguraikan kemenangan lain menjelang kematian Saul dan penobatan Daud). Daud tidak tergesa-gesa untuk menguasai seluruh bangsa itu. Ia meminta dari petunjuk Tuhan (ayat 2Sam 2:1) dan bersedia menjadi raja atas satu suku hingga Allah membuka pintu baginya untuk menjadi raja atas seluruh Israel.



TIP #11: Klik ikon untuk membuka halaman ramah cetak. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA