TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Raja-raja 2:23

Konteks
Anak-anak Betel mencemoohkan Elisa
2:23 Elisa pergi dari sana ke Betel. Dan sedang ia mendaki, maka keluarlah anak-anak dari kota itu, lalu mencemoohkan b  dia 1  serta berseru kepadanya: "Naiklah botak, naiklah botak!"

2 Raja-raja 6:10

Konteks
6:10 Sebab itu raja Israel menyuruh orang-orang ke tempat yang disebutkan abdi Allah kepadanya. Demikianlah Elisa memperingatkan o  kepadanya, supaya berawas-awas di sana, bukan sekali dua kali saja.

2 Raja-raja 10:1

Konteks
Yehu memunahkan keluarga Ahab
10:1 Ahab mempunyai tujuh puluh orang anak laki-laki z  di Samaria. a  Yehu menulis surat 2 , dan mengirimnya ke Samaria, kepada pembesar kota b  itu, kepada para tua-tua dan kepada para pengasuh c  anak-anak Ahab, bunyinya:

2 Raja-raja 17:11

Konteks
17:11 di sana di atas segala bukit itu mereka membakar korban seperti bangsa-bangsa yang telah diangkut TUHAN tertawan dari depan mereka; mereka melakukan hal-hal yang jahat sehingga mereka menimbulkan sakit hati TUHAN;
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:23]  1 Full Life : MENCEMOOHKAN DIA.

Nas : 2Raj 2:23

Ada yang beranggapan bahwa anak-anak yang mencemoohkan Elisa merupakan gerombolan yang terorganisasi untuk menentang pelayanannya. Sekalipun kata Ibrani _na'ar_ dipakai sebagai kata umum untuk "anak laki-laki" dan sering kali juga mengacu kepada pemuda jika dipakai sendiri (bd. Kej 22:5; 41:12), istilah yang dipakai di sini adalah na'arim qatanim (anak laki-laki yang masih kecil). Para pemuda pastilah sedang sibuk di ladang. Tetapi sebagaimana masih terjadi hingga kini, orang asing yang memasuki sebuah desa menarik perhatian sekelompok anak-anak kecil. Mereka mungkin mendengar orang-tua mereka mencemoohkan berita bahwa Elia terangkat ke sorga. Mungkin mereka mengatakan, "Jikalau Elisa yang mengatakan hal itu, biarlah dia menunjuk bagaimana hal itu terjadi. Biarkanlah dia naik, si botak tua itu." Pencemoohan terhadap nabi itu menunjukkan sikap menghina Tuhan sendiri (bd. Yeh 16:8; Kis 5:4).

[10:1]  2 Full Life : YEHU MENULIS SURAT.

Nas : 2Raj 10:1

Yehu menantang para pembesar Samaria untuk memilih seorang raja dari antara anak-anak Ahab lalu menghadapi akibat-akibat pertentangan dengan Yehu sendiri (ayat 2Raj 10:1-4). Akan tetapi, para pembesar menjadi ketakutan dengan perang saraf ini sehingga bersumpah setia kepada Yehu; mereka kemudian menuruti pesan Yehu untuk membunuh keturunan Ahab (ayat 2Raj 10:5-8).



TIP #06: Pada Tampilan Alkitab, Tampilan Daftar Ayat dan Bacaan Ayat Harian, seret panel kuning untuk menyesuaikan layar Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA