TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Raja-raja 2:2

Konteks
2:2 Berkatalah Elia kepada Elisa: "Baiklah tinggal di sini, z  sebab TUHAN menyuruh aku ke Betel." Tetapi Elisa menjawab: "Demi TUHAN yang hidup dan demi hidupmu sendiri, sesungguhnya aku tidak akan meninggalkan engkau. a " Lalu pergilah mereka ke Betel.

2 Raja-raja 6:18

Konteks
6:18 Ketika orang-orang Aram itu turun mendatangi dia, berdoalah Elisa kepada TUHAN: "Butakanlah v  kiranya mata orang-orang ini." Maka dibutakan-Nyalah mata mereka, sesuai dengan doa Elisa.

2 Raja-raja 9:30

Konteks
Izebel dibunuh
9:30 Sampailah Yehu ke Yizreel. Ketika Izebel mendengar itu, ia mencalak s  matanya, dihiasinyalah kepalanya, lalu ia menjenguk dari jendela.

2 Raja-raja 12:8

Konteks
12:8 Lalu setujulah para imam itu untuk tidak menerima uang dari rakyat, tetapi merekapun tidak usah lagi memperbaiki kerusakan rumah itu.

2 Raja-raja 13:7

Konteks
13:7 Sebab tidak ada laskar ditinggalkan s  pada Yoahas, selain dari lima puluh orang berkuda dan sepuluh kereta dan sepuluh ribu orang berjalan kaki, sebab raja Aram telah membinasakan mereka dan meniupkan mereka seperti abu t  pengirikan.

2 Raja-raja 17:17

Konteks
17:17 Tambahan pula mereka mempersembahkan l  anak-anaknya sebagai korban dalam api dan melakukan tenung dan telaah m  dan memperbudak n  diri dengan melakukan yang jahat di mata TUHAN, sehingga mereka menimbulkan sakit hati-Nya.

2 Raja-raja 19:35

Konteks
19:35 Maka pada malam itu keluarlah Malaikat TUHAN 1 , v  lalu dibunuh-Nyalah seratus delapan puluh lima ribu orang di dalam perkemahan Asyur. Keesokan harinya pagi-pagi tampaklah, semuanya bangkai orang-orang mati w  belaka!
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[19:35]  1 Full Life : MALAIKAT TUHAN.

Nas : 2Raj 19:35

Kelepasan ajaib Yehuda dari serangan Asyur menjadi salah satu peristiwa penebusan besar dalam sejarah PL, dan dicatat tidak kurang dari tiga kali dalam Alkitab (ayat 2Raj 19:35-36; 2Taw 32:21-22; Yes 37:36). Kerajaan yang paling berkuasa di bumi secara politik berhadapan dengan kerajaan Yehuda yang kecil. Ketika kekalahan tampaknya tak terelakkan lagi, Allah turun tangan dan membebaskan umat-Nya. Di dalam kemurahan Allah menunjukkan kesediaan-Nya untuk memperbaharui perjanjian dan menjadi Allah dan Pelindung Yehuda apabila umat itu menaruh percaya kepada-Nya.



TIP #28: Arahkan mouse pada tautan catatan yang terdapat pada teks alkitab untuk melihat catatan ayat tersebut dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA