TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Raja-raja 1:2

Konteks
1:2 Pada suatu hari jatuhlah Ahazia dari kisi-kisi kamar atasnya yang ada di Samaria, lalu menjadi sakit. Kemudian dikirimnyalah utusan-utusan b  dengan pesan: "Pergilah, mintalah petunjuk kepada Baal-Zebub, c  allah di Ekron, d  apakah aku akan sembuh e  dari penyakit ini."

2 Raja-raja 4:27

Konteks
4:27 Dan sesudah ia sampai ke gunung itu, dipegangnyalah kaki abdi Allah itu, tetapi Gehazi mendekat hendak mengusir dia. Lalu berkatalah abdi Allah: "Biarkanlah dia, hatinya pedih! n  TUHAN menyembunyikan hal ini dari padaku, tidak memberitahukannya kepadaku."

2 Raja-raja 5:15

Konteks
5:15 Kemudian kembalilah ia dengan seluruh pasukannya kepada abdi x  Allah itu. Setelah sampai, tampillah ia ke depan Elisa dan berkata: "Sekarang aku tahu, y  bahwa di seluruh bumi tidak ada Allah kecuali di Israel 1 . Karena itu terimalah kiranya suatu pemberian z  dari hambamu ini!"

2 Raja-raja 5:23

Konteks
5:23 Naaman berkata: "Silakan, ambillah dua talenta." Naaman mendesak dia, dan membungkus dua talenta perak dalam dua pundi-pundi dan dua potong pakaian, lalu memberikannya kepada dua bujangnya; mereka ini mengangkut semuanya di depan Gehazi.

2 Raja-raja 8:9

Konteks
8:9 Lalu pergilah Hazael menyongsong dia, diambilnyalah persembahan berupa segala barang yang indah-indah dari Damsyik, sebanyak muatan empat puluh ekor unta. Sesudah sampai, tampillah ia ke depan Elisa dan berkata: "Anakmu Benhadad, raja Aram, menyuruh aku menanyakan kepadamu: Apakah aku akan sembuh dari penyakit ini?"

2 Raja-raja 19:29

Konteks
19:29 Dan inilah yang akan menjadi tanda k  bagimu, hai Hizkia: Dalam tahun ini orang makan apa yang tumbuh sendiri, l  dan dalam tahun yang kedua, apa yang tumbuh dari tanaman yang pertama, tetapi dalam tahun yang ketiga, menaburlah kamu, menuai, membuat kebun anggur m  dan memakan buahnya.

2 Raja-raja 19:32

Konteks
19:32 Sebab itu beginilah firman TUHAN mengenai raja Asyur: Ia tidak akan masuk ke kota ini dan tidak akan menembakkan panah ke sana; juga ia tidak akan mendatanginya dengan perisai dan tidak akan menimbun tanah menjadi tembok untuk mengepungnya.

2 Raja-raja 23:2-3

Konteks
23:2 Kemudian pergilah raja ke rumah TUHAN dan bersama-sama dia semua orang Yehuda dan semua penduduk Yerusalem, para imam, para nabi dan seluruh orang awam, dari yang kecil sampai yang besar. Dengan didengar mereka ia membacakan j  segala perkataan dari kitab perjanjian k  yang ditemukan di rumah TUHAN itu. 23:3 Sesudah itu berdirilah raja dekat tiang l  dan diadakannyalah perjanjian m  di hadapan TUHAN untuk hidup dengan mengikuti n  TUHAN, dan tetap menuruti perintah-perintah-Nya, peraturan-peraturan-Nya dan ketetapan-ketetapan-Nya dengan segenap hati dan dengan segenap jiwa dan untuk menepati perkataan perjanjian yang tertulis dalam kitab itu. Dan seluruh rakyat turut mendukung perjanjian itu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:15]  1 Full Life : DI SELURUH BUMI TIDAK ADA ALLAH KECUALI DI ISRAEL.

Nas : 2Raj 5:15

Sangat mengherankan bahwa Naaman, seorang asing, disembuhkan secara ajaib dari penyakit kusta dan bertobat kepada Allah yang benar, sedangkan masih banyak orang kusta di Israel yang tidak ditahirkan. Yesus sendiri menyebut Naaman (Luk 4:27) untuk menekankan bahwa ketika umat Allah tidak menaati Ia dan firman-Nya, Ia akan mengambil kerajaan-Nya dari mereka dan membangkitkan orang lain untuk mengalami keselamatan, kebenaran, dan kuasa kerajaan-Nya (bd. Mat 8:10-13; 23:37-39).



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA