TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Raja-raja 1:4

Konteks
1:4 Sebab itu beginilah firman TUHAN: Engkau tidak akan bangun i  lagi dari tempat tidur, di mana engkau berbaring, sebab engkau pasti akan mati." Lalu pergilah Elia.

2 Raja-raja 4:6

Konteks
4:6 Ketika bejana-bejana itu sudah penuh, berkatalah perempuan itu kepada anaknya: "Dekatkanlah kepadaku sebuah bejana lagi," tetapi jawabnya kepada ibunya: "Tidak ada lagi bejana." Lalu berhentilah minyak itu mengalir.

2 Raja-raja 5:24

Konteks
5:24 Setelah mereka sampai ke bukit, disambutnyalah dari tangan mereka, disimpannya di rumah, dan disuruhnya kedua orang itu pergi, maka pergilah mereka.

2 Raja-raja 7:5

Konteks
7:5 Lalu pada waktu senja bangkitlah mereka masuk ke tempat perkemahan orang Aram. Tetapi ketika mereka sampai ke pinggir tempat perkemahan orang Aram itu, tampaklah tidak ada orang di sana.

2 Raja-raja 10:8

Konteks
10:8 Ketika suruhan datang memberitahukan kepadanya: "Telah dibawa orang kepala anak-anak raja itu," berkatalah Yehu: "Susunlah semuanya menjadi dua timbunan di depan pintu gerbang sampai pagi."

2 Raja-raja 16:3

Konteks
16:3 tetapi ia hidup menurut kelakuan raja-raja Israel, g  bahkan dia mempersembahkan anaknya h  sebagai korban dalam api 1 , sesuai dengan perbuatan keji i  bangsa-bangsa yang telah dihalau TUHAN dari depan orang Israel.

2 Raja-raja 21:9

Konteks
21:9 Tetapi mereka tidak mau mendengarkan, dan Manasye menyesatkan mereka 2 , sehingga mereka melakukan yang jahat l  lebih dari pada bangsa-bangsa m  yang telah dipunahkan TUHAN dari hadapan orang Israel.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[16:3]  1 Full Life : MEMPERSEMBAHKAN ANAKNYA ... DALAM API.

Nas : 2Raj 16:3

Di bawah pemerintahan Ahas, Yehuda memasuki masa suram yang ditandai kekacauan dan kemerosotan rohani. Kemurtadan sudah begitu hebat sehingga raja sendiri melakukan upacara keagamaan kafir dengan mengorbankan anaknya di dalam api sebagai persembahan kepada dewa-dewa kafir (bd. Im 18:21; 2Taw 28:3; Yer 19:5).

[21:9]  2 Full Life : MANASYE MENYESATKAN MEREKA.

Nas : 2Raj 21:9

Sepanjang masa pemerintahannya yang lama sepanjang 55 tahun, Manasye menjerumuskan Yehuda ke dalam era penyembahan berhala yang tergelap. Raja jahat ini memandang rendah sekali kepada Allah Hizkia ayahnya. Ia menuntun umat Allah ke dalam kejahatan yang lebih besar daripada bangsa-bangsa kafir yang dibinasakan oleh Yosua. Mengapa Allah membiarkan Manasye mempengaruhi Yehuda melakukan kejahatan sehebat itu? Jawabannya: Allah tidak selalu menyingkirkan pemimpin fasik dari kedudukan mereka yang berpengaruh. Ia menganggap umat-Nya bertanggung jawab untuk menuntut pemimpin mereka menurut Firman Allah; Ia mengharapkan mereka menolak setiap orang yang tidak setia kepada ajaran Firman Allah sebagai pemimpin yang palsu. Dengan cara ini, Allah menguji kesetiaan umat-Nya kepada-Nya, kepada penyataan-Nya, dan kepada standar-standar-Nya yang kudus

(lihat cat. --> Ul 13:3).

[atau ref. Ul 13:3]



TIP #14: Gunakan Boks Temuan untuk melakukan penyelidikan lebih jauh terhadap kata dan ayat yang Anda cari. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA