TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Korintus 1:1

Konteks
Salam
1:1 Dari Paulus, yang oleh kehendak Allah a  menjadi rasul b  Kristus Yesus, dan dari Timotius c  saudara kita, kepada jemaat Allah d  di Korintus e  dengan semua orang kudus di seluruh Akhaya. f 

2 Korintus 1:15-16

Konteks
1:15 Berdasarkan keyakinan ini aku pernah merencanakan untuk mengunjungi kamu a  dahulu, supaya kamu boleh menerima kasih karunia untuk kedua kalinya. b  1:16 Kemudian aku mau meneruskan perjalananku c  ke Makedonia, d  lalu dari Makedonia kembali lagi kepada kamu, supaya kamu menolong aku dalam perjalananku e  ke Yudea. f 

2 Korintus 3:1

Konteks
Pelayan-pelayan perjanjian yang baru
3:1 Adakah kami mulai lagi memujikan diri a  kami? Atau perlukah kami seperti orang-orang lain menunjukkan surat pujian b  kepada kamu atau dari kamu?

2 Korintus 5:6

Konteks
5:6 Maka oleh karena itu hati kami senantiasa tabah, meskipun kami sadar, bahwa selama kami mendiami tubuh ini, kami masih jauh dari Tuhan,

2 Korintus 5:16

Konteks
5:16 Sebab itu kami tidak lagi menilai seorang jugapun menurut ukuran manusia. l  Dan jika kami pernah menilai Kristus menurut ukuran manusia, sekarang kami tidak lagi menilai-Nya demikian.

2 Korintus 8:5

Konteks
8:5 Mereka memberikan lebih banyak dari pada yang kami harapkan. Mereka memberikan diri mereka, pertama-tama kepada Allah, kemudian oleh karena kehendak Allah juga kepada kami.

2 Korintus 12:5

Konteks
12:5 Atas orang itu aku hendak bermegah, tetapi atas diriku sendiri aku tidak akan bermegah, selain atas kelemahan-kelemahanku. z 

2 Korintus 12:12

Konteks
12:12 Segala sesuatu yang membuktikan, bahwa aku adalah seorang rasul, telah dilakukan di tengah-tengah kamu dengan segala kesabaran oleh tanda-tanda, mujizat-mujizat r  dan kuasa-kuasa.

2 Korintus 13:1

Konteks
Nasihat-nasihat terakhir
13:1 Ini adalah untuk ketiga kalinya aku datang kepada kamu: r  Baru dengan keterangan dua atau tiga orang saksi s  suatu perkara sah.


TIP #06: Pada Tampilan Alkitab, Tampilan Daftar Ayat dan Bacaan Ayat Harian, seret panel kuning untuk menyesuaikan layar Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA