
Boks Temuan
1 Tawarikh 14:8-17
Konteks
Daud memukul kalah orang Filistin
14:8 Ketika didengar orang Filistin, bahwa Daud telah diurapi menjadi raja atas seluruh Israel,
l maka majulah semua orang Filistin untuk menangkap Daud. Tetapi Daud mendengar hal itu, lalu majulah ia menghadapi mereka.
14:9 Ketika orang Filistin itu datang dan mengadakan penyerbuan di lembah
m Refaim,
14:10 bertanyalah Daud kepada Allah: "Apakah aku harus maju melawan orang Filistin itu dan akan Kauserahkankah mereka ke dalam tanganku?" TUHAN menjawab: "Majulah, Aku akan menyerahkan mereka ke dalam tanganmu."
14:11 Lalu majulah ia ke Baal-Perasim,
n dan Daud memukul mereka kalah di sana. Berkatalah Daud: "Allah telah menerobos musuhku dengan perantaraanku seperti air menerobos." Sebab itu orang menamakan tempat itu Baal-Perasim.
14:12 Orang Filistin itu meninggalkan para allahnya di sana, lalu orang Israel membakarnya
o p habis atas perintah Daud.
14:13 Ketika orang Filistin menyerbu sekali lagi di lembah
q itu,
14:14 maka bertanyalah lagi Daud kepada Allah
1 , lalu Allah menjawab: "Janganlah maju di belakang mereka, tetapi buatlah gerakan lingkaran terhadap mereka, sehingga engkau dapat menyerang mereka dari jurusan pohon-pohon kertau.
14:15 Dan bila engkau mendengar bunyi derap langkah di puncak pohon-pohon kertau itu, maka haruslah engkau keluar bertempur, sebab Allah telah keluar berperang di depanmu untuk memukul kalah tentara orang Filistin."
14:16 Dan Daud berbuat seperti yang diperintahkan Allah kepadanya, maka mereka memukul kalah tentara orang Filistin, mulai dari Gibeon
r sampai Gezer.
s
14:17 Lalu termasyhurlah
t nama Daud di segala negeri, dan TUHAN mendatangkan rasa takut
u kepadanya atas segala bangsa.