1 Tawarikh 12:39-40
Konteks12:39 Mereka tinggal di sana bersama Daud selama tiga hari untuk makan dan minum, sebab saudara-saudara mereka telah menyediakannya untuk mereka. 12:40 Sanak saudara mereka, bahkan yang tinggal jauh seperti Isakhar, Zebulon, dan Naftali datang membawa makanan yang diangkut oleh keledai, unta, bagal, dan sapi. Persediaan berupa makanan dari tepung, kue ara, kue kismis, anggur, minyak, sapi, dan domba berlimpah-limpah, sebab ada sukacita di Israel.





